Menjadi Raksasa di Udara, Yuk Ketahui Lebih Banyak Fakta Tentang Pesawat Terbang

Ratusan bahkan ribuan tahun silam mungkin ada banyak manusia berpikir apakah mereka bisa terbang bebas di udara layaknya burung burung. Di jaman sekarang hal tersebut sudah bisa terwujud berkat penemuan penemuan hebat di masa lalu yang terus dikembangkan di masa kini. Sebelum pesawat terbang ditemukan, manusia juga pernah menggunakan balon udara untuk merasakan bagaimana rasanya menjelajah di udara. Namun balon udara tidak bisa dikendalikan sebaik pesawat terbang, karena balon udara hanya bergantung dan mengikuti kemana angin bertiup.

Apa itu Pesawat Terbang?

Sebelum kita masuk ke pembahasan utama, yuk ketahui pengertiaan pesawat terbang. Apa itu pesawat terbang? Secara sederhana pesawat terbang dapat diartikan sebagai sebuah kendaraan yang terbang di langit untuk mengangkut penumpang ataupun barang. Pesawat memiliki bagian fuselage atau badan yang panjang, selain itu pesawat juga dilengkapi dengan dua sayap yang terletak di badan sebelah kiri dan kanan. Bentuk dari kedua sayap pesawat berperan penting untuk membuat mereka terbang, dan mereka memiliki bentuk sayap yang berbeda tergantung dari jenis pesawat itu sendiri. Ketika pesawat terbang di udara, sayap pesawat menciptakan tekanan yang berbeda pada bagian atas dan bawah, tekanan pada bagian atas sayap lebih rendah dari tekanan di bawah sayap.

Pesawat memiliki sirip vertikal dan ekor yang berfungsi untuk menjaga keseimbangan. Untuk mesin sendiri, pesawat memiliki satu mesin di bagian depan, serta beberapa mesin di kedua sayap dan bagian ekor.

Siapa Penemu Pesawat Terbang?

Siapa yang pertama kali menemukan pesawat terbang? Mereka adalah wright bersaudara, yang bernama Wilbur dan Orville, mereka berasal dari Amerika. Ternyata awalnya mereka adalah pengelola bisnis pembuatan dan penjualan sepeda di Dayton, Ohio.  Penemuan mereka di bidang pesawat terbang menjadi titik vital yang amat penting karena untuk pertama kali mereka berhasil menemukan metode atau tenaga mesin untuk menerbangkan pesawat. Untuk memulai projek tersebut mereka mengawalinya dengan membangun berbagai pesawat layang atau glider, hal ini mereka lakukan untuk mempelajari cara mengontrol pesawat terbang di udara sebelum mereka menciptakan pesawat terbang dengan mesin.  

Hingga akhirnya mereka berhasil menciptakan pesawat terbang dengan mesin di tahun 1903, dan berhasil diterbangkan untuk pertama kali hingga ketinggian 852 kaki di california. Perjuangan mereka juga tidak berhenti sampai disitu, mereka juga terus mengembangkan dan meneliti pesawat terbang buatan mereka untuk mendapatkan versi pesawat terbang yang lebih baik lagi.

Sedikit Informasi Tentang Pesawat Militer

Nah setelah mengetahui sejarah awal pesawat terbang, ternyata pesawat juga berperan penting di perang dunia pertama lho. Pesawat terbang militer mulai dikembangkan di tahun 1914 untuk membawa persediaan serta pasukan tentara ke sebuah area peperangan. Ukuran pesawat militer di masa lalu lebih kecil dan lebih ringan dibandingkan pesawat militer di masa kini.

Pesawat Komersial dan Light Aircraft

Selanjutnya untuk penerbangan komersial pertama kali ada di tahun 1930 an, disaat itu pesawat masih terbang dengan pelan dan lambat karena mesin yang digunakan belum terlalu cukup untuk membuat pesawat terbang dengan lebih cepat. Bahkan jumlah penumpang yang bisa diangkut juga sedikit, seperti pesawat komersial modern pertama Boeing 247 yang hanya menyediakan 10 bangku penumpang ditambah 2 orang kru pesawat. Namun setelah itu perkembangan pesawat komersial semakin pesat, di tahun 1969 sendiri pesawat Boeing 747 sudah bisa mengangkut 490 penumpang dengan 3 kru pesawat. Lengkap dengan dek atas serta lounge untuk pemesanan tiket first class. Pesawat ini juga bergerak dengan lebih cepat, karena digerakkan dengan empat mesin turbofan, dan dikenal sebagai pesawat terbang terbesar di jaman itu.

Selain pesawat militer dan komersial, pesawat yang lebih ringan pun ikut dikembangkan, atau biasa disebut light aircraft. Pesawat jenis ini hanya mengangkut penumpang dalam jumlah yang sangat kecil, dan digunakan untuk keperluaan pelatihan pilot, pemotretan di udara, serta penyemprotan benih, atau seringkali juga dipakai untuk sarana hobi dan sarana rekreasi masyarakat kelas atas. seperti pesawat Cessna 172 yang paling populer di jamannya, diciptakan pada tahun 1955. Cessna 172 mengangkut paling banyak 3 orang penumpang dengan 1 pilot. Pesawat ini juga pernah terbang 64 hari tanpa berhenti di tahun 1958 lho.

Selain itu light aircraft dalam bentuk pesawat jet juga diciptakan pada tahun 1963, diberi nama Learjet. Pesawat ini juga pernah populer di masanya, karena harganya cukup terjangkau, dengan kecepatan pesawat yang cukup tinggi, ukurannya juga kecil dan tampilannya dinilai cukup cantik. Learjet dilengkapi dengan dua mesin jet, itulah yang membuatnya bergerak cepat. Untuk jumlah penumpang, Learjet menyediakan 5 kursi, serta 2 kru pesawat. Namun Learjet terus dikembangkan hingga jumlah penumpang bisa bertambah menjadi sembilan.

Nah itulah sedikit informasi tentang sejarah pesawat terbang, sebenarnya masih banyak loh hal hal menarik yang bisa kita temukan dari alat tranportasi yang satu ini. Salah satunya adalah presiden ketiga Indonesia yaitu B.J. Habibie juga pernah berperan penting dalam menemukan sebuah rumus yang sangat berguna di dunia penerbangan. Tapi cukup sampai di sini dulu pembahasan kita, semoga artikel ini bisa menambah wawasan kamu.

  15 Views    Likes  

Pendaftaran Program Kampus Mengajar Angkatan 8 sudah Dibuka!

previous post

Moralitas dan Etika Profesional dalam Menyongsong Generasi Pemimpin Masa Depan
Pendaftaran Program Kampus Mengajar Angkatan 8 sudah Dibuka!

next post

Pendaftaran Program Kampus Mengajar Angkatan 8 sudah Dibuka!

related posts