Pengalaman Mengikuti Bangkit Academy

Pertengahan tahun 2023 saya memutuskan untuk mengikuti Bangkit Academy, sebuah program yang dirancang untuk mempersiapkan mahasiswa dengan keterampilan yang diminati dan sertifikasi teknologi. Sebagai seorang yang ingin mengembangkan keterampilan di bidang otomatisasi dan pengembangan diri, saya melihat ini sebagai kesempatan emas untuk mengasah keterampilan saya dan membuka jalan menuju karir impian. Dalam artikel ini, saya ingin berbagi perjalanan saya melalui Bangkit Academy, mulai dari motivasi awal hingga dampak nyata yang telah saya rasakan.

Motivasi dan Harapan

Saya selalu tertarik pada perkembangan teknologi dan bagaimana dampak teknologi tersebut terhadap dunia. Ketika saya mengetahui tentang Bangkit Academy, saya langsung tertarik. Kebetulan saya mengambil kurikulum Machine Learning. dari benefit-benefit dan konsep pembelajaran di Bangkit Academy, saya melihat Bangkit Academy sebagai tempat yang ideal untuk mengasah keterampilan saya. Harapan saya setelah mengikuti program ini supaya dapat memperdalam pengetahuan dan mendapatkan keterampilan yang bisa diterapkan dalam dunia kerja, serta menambah networking.

Proses Pendaftaran dan Seleksi

Proses pendaftaran Bangkit Academy sangat menantang dan kompetitif. Pada tahun angkatan saya 2023 Batch 2, jumlah pendaftar mencapai >63.000 mahasiswa, dengan kouta penerimaan ±900 mahasiswa saja. Pendaftaran dilakukan melalui platform Kampus Merdeka dan website resmi Bangkit Academy, dokumen yang dipersiapkan meliputi CV, Portofolio, Transkrip Nilai, dan dokumen administrasi lainnya.

Setelah selesai mendaftar saya menerima email yang berisi panggilan untuk mengerjakan tes online, menurut saya ini adalah tantangan terbesar dalam proses seleksi. Tes yang diujikan berupa dasar-dasar pemrograman, matematika matriks dan kalkulus, bahasa inggris. Bagi mahasiswa di luar jurusan IT (saya) pasti perlu belajar ekstra untuk bisa mengerjakan tes ini. Meskipun sempat merasa gugup, saya berusaha memberikan yang terbaik dan akhirnya diterima dalam program ini.

 

Pengalaman Selama Mengikuti Program

Kegiatan program ini terdiri dari Instructor-led training (Machine Learning, soft skill, English), self-paced learning coursera, dan weekly report dengan mentor.

Kita diberi kebebasan waktu untuk mengerjakan modul pada coursera. ILT session ML dipandu oleh praktisi yang membahas seputar Machine Learning. ILT softskill mengajarkan kiat-kiat pengembangan diri, motivasi untuk terus berkembang, bagaimana menentukan sikap saat dihadapkan suatu situasi, dan mental menjadi pemenang. ILT English mengajarkan kiat-kiat berkomunikasi seputar bisnis dalam Bahasa Inggris. Juga kita diwajibkan mengikuti weekly report dengan mentor sebagai refleksi apa yang telah kita pelajari selama seminggu. Metode pembelajaran kombinasi ini sangat efektif.

Selain itu peserta diwajibkan membuat Capstone Project dengan mengimplementasikan ilmu yang telah dipelajari secara tim, dan diharapkan dapat membuat produk MVP (Minimum viable product) dalam waktu 2 bulan. Ini memberikan kesempatan saya untuk belajar bekerja sama tim, manajemen waktu, dan koordinasi tim.

Saya belajar banyak tentang siklus pengembangan perangkat lunak, mulai dari perencanaan, pengembangan, hingga pengujian dan peluncuran.

Tantangan dan Pembelajaran

Tentu saja, tidak semua berjalan mulus. Ada banyak tantangan yang saya hadapi, terutama dalam memahami konsep-konsep baru yang kompleks. Namun, setiap tantangan adalah peluang untuk belajar. Dengan dukungan mentor dan teman-teman satu tim, saya berhasil mengatasi hambatan tersebut. Pembelajaran utama yang saya dapatkan adalah pentingnya ketekunan dan kerja keras dalam mencapai tujuan.

Hasil dan Dampak

Setelah menyelesaikan Bangkit Academy, saya merasa jauh lebih percaya diri dalam keterampilan teknis saya. Selain itu, pengalaman ini membuka banyak peluang networking dengan profesional di industri teknologi. Dampak yang saya rasakan setelah mengikuti program ini adalah saya selalu termotivasi untuk terus mengembangkan kemampuan diri.

Saran

Bagi siapa saja yang tertarik untuk mengikuti Bangkit Academy, saya sangat merekomendasikannya. Beberapa saran yang dapat saya berikan adalah:

Belajarlah sebelum mengerjakan ujian tes, jangan sia-siakan kesempatan ini. Manfaatkan setiap kesempatan untuk belajar dan bertanya kepada mentor. Berkolaborasi dengan baik dalam tim, karena kerjasama adalah kunci kesuksesan. Carilah teman sebanyak-banyaknya, disinilah kesempatan kamu untuk berkenalan dan membangun networking dengan orang-orang yang memiliki minat dan tujuan yang sama denganmu. Jangan takut menghadapi tantangan, karena dari situlah pembelajaran terbesar datang.

  2 Views    Likes  

Pengalaman Mengikuti Bangkit Academy

previous post

Menggapai Mimpi: Perjuangan Meraih Beasiswa OSC di Universitas Islam Indonesia
Pengalaman Mengikuti Bangkit Academy

next post

Pengalaman Mengikuti Bangkit Academy

related posts