Tips & Trick mendapatkan Beasiswa OSC

Tips & Trick mendapatkan Beasiswa OSC

Halo guys, perkenalkan namaku Muhammad Rio Febrian Maulana pemenang beasiswa OSC 2021 yang saat ini tengah menempuh pendidikan S1 di Universitas Ciputra Surabaya dalam prodi International Business Management – Reguler Class. Jika kalian saat ini sudah atau ingin mendaftar beasiswa OSC, ini adalah informasi yang tepat untuk kalian. Yuk simak Tips & Trick mendapatkan Beasiswa OSC!

Follow semua akun social media OSC

Kenapa kalian harus mengikuti semua akun social media OSC ? karena pasti semua informasi tentang beasiswa OSC ada disana guys. Mulai dari Timeline OSC, kampus yang menjadi mitra OSC, Persyaratan dan ketetuannya sampai dengan Informasi Try Out Online Test, dan masih banyak lainnya. Kalian jangan sampai ketinggalan informasi tentang OSC ya guys.

 

Tentukan kampus dan jurusan Impianmu

Ini merupakan tahapan yang penting banget guys. Kalian harus memikirkan dengan matang kampus mana yang akan kalian pilih. Yang sesuai dengan impian dan minat kalian. Karena pada saat akun OSC sudah dikunci, kalian tidak bisa merubah pilhan perguruan tingginya. Tapi, pilihan perguruan tinggi bisa dirubah dengan cara mendaftar lagi dengan akun yang berbeda. Kecuali, untuk jurusannya masih bisa dirubah sampai menjelang hari-H Online Test tahap pertama. So, tentukan kampus pilihan yang benar-benar sesuai dengan keinginan hati kalian ya guys. Semangat!!

 

Kepoin kategori soal kampus pilihanmu

Nah, setelah menentukan kampus mana yang kalian pilih. Kalian kepoin tuh kategori soalnya apa saja yang diujikan dari kampus tersebut. Kalian bisa lihat dari postingan OSC tahun tahun sebelumnya. Mungkin beberapa ada yang dirubah ya guys, tapi setidaknya kalian tahu gambaran kategori soalnya akan seperti apa.

 

Ikuti Try Out dari OSC

Supaya kita siap menghadapi online test, kalian harus latihan mengerjakan soal dari jauh jauh hari. Nah, OSC ini menyediakan 4 batch Try Out yang bisa kalian ikuti nih. Banyak sekali keuntungan yang kalian dapatkan ketika kalian mengikuti Try Out dari OSC. Karena sistem yang digunkan pada saat Try Out sama hampir sama dengan sistem pada saat online test. So, kalau kalian sudah pernah mengikuti Try Out dari OSC, kalian jadi tidak akan kaget atau grogi pada saat mengerjakan soal Online Test.

 

Kerjakan soal Online test secara efektif dan efesien

Nah, untuk mengerjakan soal Online Test, kalian harus menyiapkan strategi yang mantap nih guys. Karena yang menjadi aspek penilaian tidak hanya dari skor tertinggi saja, tetapi juga waktu pengerjaan yang tercepat. Jadi kalian harus mengerjakan soal dengan tepat dan cepat. Ada 5 bagian soal yang mana tiap bagian terdiri dari 10 soal dengan waktu pengerjaan 120menit. Kalian bisa mengerjakan dari soal yang mudah dulu baru mengerjakan soal yang susah disetiap bagiannya. Karena kalau sudah lanjut ke bagian selanjutnya, kalian tidak bisa kembali ke bagian yang sebelumnya. Eits, walaupun test ini dilaksanakan secara online tetapi harus dikerjakan dengan jujur ya guys, karena, peserta wajib mengerjakan dengan perangkat laptop atau komputer dengan koneksi internet yang baik serta menyalakan kamera. Jadi, siapkan strategi kalian masing-masing untuk menghadapi Online Test ya guys.

 

Kumpulkan berkas selengkap-lengkapnya

Setelah lolos dari tahap online test kalian diminta untuk mengumpulkan berkas-berkas yang diperlukan, seperti scan raport SMA/MA/sederajat, SKCK (Surat Keterangan Catatan Kepolisian), SKBN (Surat Keterangan Bebas Narkoba), Sertifikat (jika ada), dan lain sebagainya sesuai dengan ketentuan yang diberikan. Kumpulkan berkas dengan selengkap-lengkapnya ya guys, jangan sampai ada yang kelewatan, karena sangat disayangkan jika kalian harus gugur di tahap seleksi berkas karena kurangnya kelengkapan berkas yang harus dikumpulkan. Kalian sudah menyingkirkan ratusan peserta ditahap Online test tahap pertama. So jangan sia-sia kan kesempatan kalian ketika kalian sudah sampai di tahap seleksi berkas.

 

Persiapkan diri untuk final test dan wawancara

Setelah lolos dari tahap seleksi berkas, kalian akan berjuang lag di tahap final test. Di tahap final test ini berbeda-beda disetiap kampusnya. Jadi kalian harus memperhatikan informasi tentang kampus pilihan kalian. Persiapkan semaksimal mungkin di tahap final test ini. Karena hanya tinggal 1 langkah lagi mencapai tujuan kalian. Berikanlah sekuat tenaga dan pikiran untuk menghadapi final test. Dan berlatihlah untuk menjawab wawancara dengan tenang, kalian bisa melihat konten-konten di youtube atau bertanya kepada kakak kelas kalian yang berpengalaman, pertanyaan apa saja yang biasanya ditanyakan pada saat wawancara beasiswa. Dengan berlatih kalian akan lebih siap dan lebih tenang ketika menjawab pertanyaan yang diberikan oleh masing-masing dosen kampus pilihan kalian.

 

Meminta ijin dan doa restu orang tua

Tips yang terakhir Ini juga tidak kalah penting dengan tips & trick yang diatas guys, sebelum kalian mengikuti tahapan seleksi beasiswa OSC, sebisa mungkin kalian meminta ijin dan doa kepada orang ua kalian, agar senantiasa diberi kemudahan dalam menjalani tahapan seleksi beasiswa OSC.

 

Nah, itulah beberapa tips dan trik untuk mendapatkan Beasiswa kuliah dari OSC, semoga bermanfaat dan semangat untuk kalian semua!.

  921 Views    Likes  

Cetak Prestasi dengan Strategi Persiapan Ujian Terbaik

previous post

MASIH SEPI PEMINAT? INI DIA KEUNTUNGAN DARI MASUK JURUSAN TEKNIK LINGKUNGAN!
Cetak Prestasi dengan Strategi Persiapan Ujian Terbaik

next post

Cetak Prestasi dengan Strategi Persiapan Ujian Terbaik

related posts