Halo Sahabat OSC....
Kali ini, saya akan membahas mengenai kapan dan dimana perang tersingkat yang pernah terjadi. Tetapi, sebelum kita masuk ke pembahasaan, ada baiknya untuk kita harus tahu apa itu perang. Perang adalah sebuah aksi fisik dan non fisik antara dua kelompok atau lebih yang sedang berada dalam konflik permusuhan. Secara umum, perang dimaknai sebagai konflik bersenjata yang akan menyebabkan penderitaan kepada makhluk hidup.
Berikut adalah 5 perang tersingkat yang pernah terjadi :
5. Slovenian Independence War
Perang Kemerdakaan Slovenia atau Perang Sepuluh Hari terjadi pada tahun 1991. Berlangsung selama 10 hari dari 27 Juni hingga 7 Juli setelah Slovenia mendeklarasikan kemerdekaan dari Yugoslavia. Perang diakhiri dengan penandatanganan Perjanjian Brioni.
4. Six-Day War
Perang Enam Hari Dianggap sebagai salah satu konflik paling berdarah sepanjang sejarah namun juga yang terpendek, perang ini terjadi antara Israel dan tiga negara Arab, yaitu Mesir, Suriah, dan Yordania yang berlangsung dari tanggal 5-10 Juni 1967. Konflik ini terjadi akibat dari ketegangan yang parah antara negar-negara Arab dan Israel.
3. Russo-Georgian War
Perang ini disebut juga sebagai Perang Lima Hari antara 2 negara Kaukasus, yakni Rusia dan Georgia pada tahun 2008, dari tanggal 7 sampai 12 Agustus. Penyebab terjadinya perang karena wilayah Abkhazia dan Ossetia yang ingin memisahkan diri dari Georgia yang juga di dukung oleh Rusia. Perang ini diakhiri dengan kemenangan Rusia. Perang ini juga dianggap sebagai perang Eropa pertama di abad ke-21.
2. Football War
Football War yang juga dikenal sebagai Perang 100 Jam, adalah konflik antara El Salvador dan Honduras pada tahun 1969. Perang dimulai pada 14 Juli 1969, dipicu akibat kerusuhan selama kualifikasi Piala Dunia FIFA 1970 (El Salvador menang 3-2 atas Honduras setelah Extra Time).
1. Anglo-Zanzibar War
Perang Inggris-Zanzibar terjadi antara Britania Raya dan Kesultanan Zanzibar pada tanggal 27 Agustus 1896. Dikenal sebagai perang tersingkat dalam sejarah yang hanya berlangsung selama 38 menit. Penyebab perang terjadi akibat Sultan Khalid Bin Barghash yang bersikukuh dan tidak mengindahkan peringatan yang dikirimkan oleh Inggris.
Referensi ;
https://id.wikipedia.org/wiki/Perang_Inggris-Zanzibar
https://en.wikipedia.org/wiki/Football_War
https://en.wikipedia.org/wiki/Russo-Georgian_War
https://en.wikipedia.org/wiki/Six-Day_War
https://en.wikipedia.org/wiki/Ten-Day_War
previous post
Jadi Mahasiswa Aktif : Tips Sukses di Perkuliahan