5 Rekomendasi objek wisata Sulawesi selatan tepatnya pada Kab. maros

Halo Sobat OSC !!  Pasti diantara kalian tidak asing lagi dengan kata objek wisata kan? Nah kebetulan sekarang aku ingin berbagi " rekomendasi objek wisata Sulawesi Selatan tepatnya pada Kabupaten Maros yang wajib kalian kunjungi " yuk simak apa-apa saja!

1. Taman nasional bantimurung            

Taman nasional bantimurung atau biasa dienal dengan sebutan the kingdom of butterflies,   salah satu objek wisata yang berada di Kabupaten Maros. taman nasional bantimurung merupakan salah satu kawasan yang menjadi rumah nyaman bagi beberapa flora maupun fauna. karena kupu-kupu yang ada disana menjadi fauna khusus museum untuk kupu-kupu. bukan hanya tentang banyaknya kupu-kupu pada taman nasional tersebut, namun terdapat beberapa pesona lain yang menarik perhatian para wisatawan yang berkunjung ketempat tersebut salah satunya ratusan goa yang mana sebagianya merupakan goa prasejarah.

2. Taman arkeologi leang-leang

Taman arkeologi leang-leang atau biasa dikenal dengan sebutan taman prasejarah leang-leang yang menyajikan edukasi tentang kepurbakalaan. pada taman ini terdapat banyak gue prasejarah yang menyimpan peninggalan manusia purba yang unik dan menarik. tak hanya itu pada taman arkkeologi leang-leang juga terdapat lukisan prasejarah berupa gamabr babi rusa yang sedang melompat, puluhan gamabr telapak tangan yang ada pada dinding gua. Keunikan lain dari taman ini yaitu keberadaan sungai yang berada tepat didepan gua leang-leang. 

3. Rammang-rammang 

Rammang-rammang merupakan salah satu kawasan tempat woisata yang lokasinya berada di kecematan bontoa kabupaten maros, rammang-rammang sendiri menawarkan keindahan pegunungan yang begitu luas dengan sungai dan area sawah yang sangat indah. Ada beberapa tempat yang wajib dikunjungi pada saat berada dikawasan rammang-rammang diantaranya hutan batu kapur, gua telapak tangan dan gua pasaung. 

4. Permandian air panas rea toa 

Permandian air panas rea toa merupakan salah satu tempat wisata yang berlokasikan dikelurahan samaenre kecematan mallawa. Pada wisata air panas ini memiliki pemandangan alam yang sangat indah dan memberikan sensasi yang berbeda dengan tempat wisata lainya. Pada tempat wisata ini memiliki air yang sangat segar dan hangat, membuat para pengunjung betah untuk berlama-lama diarea kolam. Pesona pemandangan alam yang ada disekitarnya juga tidak ada duanya dan tempat wisata ini sangat cocok untuk mengisih waktu libur. 

5. Air terjun lacolla

Air terjun lacolla yang berlokasikan dusun malaka desa cenrana yang merupakan salah satu tempat wisata yang memiliki air terjun yang snagat indah. Pada tempat wisata ini tergolong unik karena memiliki tingkatan-tingkatan dan volumeair yang mengalir cukup banyak sepanjang tahunya. Derasanya air yang jatuh menimbulkan busa dan bulir-bulir air lalu tumpah mengikuti arus sungai. Air terjun ini merupakan air terjun yng mengikuti alur sungai walanea yang aliranya mengalir sampai ke teluk bone.

Course: Al Khoriah Etik Nugraha. 

 

 

  90 Views    Likes  

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

previous post

Jadi Mahasiswa Aktif : Tips Sukses di Perkuliahan
SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

next post

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

related posts