Manusia diciptakan oleh Tuhan untuk saling mengenal dan saling tolong-menolong. Manusia sebagai makhluk sosial hakikatnya sangat membutuhkan satu sama lainnya untuk menjadi seorang teman yang dapat menemani dan membantunya menjalani kehidupan di dunia. Namun, memilih teman juga perlu berhati-hati. Hal ini bertujuan supaya kita tidak terjerumus pada kegiatan yang cenderung negatif sehingga dapat merugikan diri kita sendiri. Berikut ini beberapa tipe teman yang perlu ada disekitarmu, antara lain :
1. The Dreamer (Sang Pemimpi)
Memiliki seorang teman seorang dreamer dapat membantumu untuk selalu berpikiran positif tentang tujuan yang hendak kamu raih.
2. The Hard Worker (Sang Pekerja Keras)
Memiliki seorang teman yang pekerja keras dapat membuatmu selalu termotivasi dan mengingatkanmu untuk selalu bekerja keras.
3. The Realist (Sang Realistik)
Memiliki seorang teman yang realistis dapat membuatmu menjadi orang yang berpikiran lebih kritis dan membuatmu menjadi orang yang lebih berhati hati dalam mengambil keputusan.
4. The Pusher (Sang Pendorong)
Memiliki seorang teman yang memiliki sifat seperti ini dapat membantumu membangun pribadi yang lebih baik, bijak, dan meningkatkan kualitas dirimu. Teman seperti ini akan memberikan dukungan dan semangat kepadamu untuk keluar dari zona nyamanmu sehingga kamu menjadi seorang yang produktif dan terus bergerak.
5. The Funny Crazy Friends
Memiliki seorang teman yang memiliki sifat seperti ini dapat membantumu menghilangkan rasa penat, sedih, dan menghindarkan kamu dari depresi. Hal ini karena memiliki teman yang kocak dapat membuatmu tertawa sehingga membantu meringankan beban dan kesedihan yang kamu alami.
Ilustrasi dari newsread.in
previous post
Jadi Mahasiswa Aktif : Tips Sukses di Perkuliahan