7 Serial Netlif Favorit yang Seru dan Wajib masuk ke Watchlist Kalian !!

Halo sobat OSC !! banyaknya tugas perkuliah terkadang membuat kita menjadi burnout dan stree yang menjadikan kita menjadi tidak produktif karena kurangnya hiburan dan hormon endrofin. Beberapa kegiatan seperti me time, jalan-jalan, mengobrol dengan orang dekat kita, ataupun sekedar tidur saja untuk menjauhi perkerjaan sejenak terkadang dapat mengatasi masalah ini. Salah satu cara yang paling sering saya pakai ketika sudah merasa lelah dan stress dengan tugas kuliah adalah menonton serial-serial yang ada di netflix, nah pada artikel kali ini saya akan merekomendasikan beberapa serial netflix yang menjadi favorit saya akhir-akhir ini karena alur ceritanya yang spektakuler. Tanpa basa-basi berikut ini adalah 7 watchlist serial netflix yang bisa kalian tonton ketika kalian merasa lelah atau butuh hiburan, watchlist ini berdasarkan pendapat pribadi jadi bisa saja genre atau alur cerita film dibawah ini tidak sesuai dengan kalian. 

1. Maid (2021)

Genre : Drama

Jumlah Season : 1 Season

Episode : 10 episode

Rating IMDb : 8.4/10

Rating Rotten Tomatos : 94%

Alex, seorang maid yang diperankan oleh Margaret Qualley, merupakan seorang ibu tunggal yang meninggalkan pacarnya yang kejam dengan putrinya yang berusia dua tahun untuk pindah ke tempat penampungan dan mendapatkan pekerjaan sebagai pembantu yang bekerja untuk klien kaya. Hidupnya tak berjalan lancar, ia harus melewati banyak cobaan bertubi-tubi. Mulai dari hak asuh anak yang ingin direnggut sepenuhnya oleh Sean, ibunya yang tak bisa diandalkan, ayahnya yang memberi rasa trauma pada Alex, hingga sulitnya memberi kehidupan layak bagi anaknya. Mendapatkan rating 8.4/10 dari IMDb dan 94% dari rotten tomatos menjadikan serial netflix satu ini wajib banget kalian masukin di watchlist kalian. 

2. All of Us Are Dead (2022)

Genre : Horror, Zombie apocalypse

Jumlah Season : 1 Season

Episode : 12 episode

Rating IMDb : 7.6/10

Rating Rotten Tomatos : 83%

All of Us Are Dead berkisah tentang virus zombie yang mewabah di sebuah kota. Serial satu ini memfokuskan cerita tentang perjuangan sekelompok anak sekolah yang terkurung di sekolah dan bertahan hidup di tengah wabah zombie. Suasana yang menegangkan dalam setiap alur sangat menyenangkan dan bikin kita penasaran banget. Serial ini juga mengajarkan kita tentang perjuangan dan pertemanan yang menyentuh dan bikin terharu. Kalo sobat suka dengan film Train to Busan, maka serial satu ini wajib masuk dalam library kamu!

3. Money Heist (2017)

Genre : Crime drama; Comedy-drama

Jumlah Season : 5 Season

Episode : Total 48 episode

Rating IMDb : 8.3/10

Rating Rotten Tomatos : 94%

Money Heist menceritakan perampokan yang direncanakan oleh dalang kriminal misterius dengan julukan The Professor (Alvaro Morte) yang merekrut sekelompok perampok yang tidak biasa, ia menamai anggotanya dengan nama sebuah kota untuk menyandera dan merampok Royal Mint of Spain atau Percetakan Uang Negara di pusat keuangan di Madrid. Namun, kesalahan, dinamika emosional, dan hubungan impulsif di kedua sisi dalam pencurian tersebut menyebabkan rencana itu berantakan. Nah, disinilah berbagai strategi yang dikeluarkan akan membuat kamu terpana!

4. The Queen’s Gambit (2021)

Genre : Comif of age, Period drama

Jumlah Season :1 Season

Episode : 7 episode

Rating IMDb : 8.6/10

Rating Rotten Tomatos : 96%

Serial Netflix yang satu ini merupakan top 2 serial paling favorit dan kesukkan saya di antara 7 watchlist ini. The Queen’s Gambit berlatar di tahun 50-60an dan bercerita mengenai kehidupan Beth Harmon (Anya Taylor-Joy), seorang pecatur jenius yang sedang merintis karirnya ke puncak sambil berusaha lepas dari ketergantungan nya terhadap obat-obatan dan alkohol.

Beth merupakan anak yatim piatu yang tumbuh sebagai sosok yang cuek, dingin dan berambisi. Setiap malam, Beth rutin menerima obat dan vitamin dari panti asuhan. Namun, setelah menerima obat tersebut ia tidak langsung meminumnya, melainkan ia kumpulkan dan minum sekaligus di waktu yang bersamaan.Tidak lama kemudian, Beth akhirnya diadopsi oleh sepasang suami istri. Di rumah barunya, Beth menjalin hubungan baik dengan banyak orang dan ia menjadi pemain catur yang paling keren. Meski demikian tidak mudah bagi Beth untuk berhenti dari obat obatan. Bagaimanakah perjuangan Beth untuk lepas dari kecanduan tersebut dan berhasil menjadi pemain catur yang hebat? Kalo sobat penasaran, coba nonton aja yuk. Dijamin bikin ketagihan!

5. Arcane (2021)

Genre : Action, Adventure, Science fantasy, Steampunk

Jumlah Season : 1 Season

Episode : 9 episode

Rating IMDb : 9.1/10

Rating Rotten Tomatos : 100%

 

Film top 1 kesukaan saya di antara 7 watchlist ini wajib banget untuk kalian nonton, bagi kalian yang suka dengan film animasi. Mendapatkan rating IMDb dan Rotten Tomatos paling tinggi diantara jejeran watchlist ini, menjadikan Arcane serial netflix yang patut kalian perhitungkan. Serial animasi ini terinspirasi dari sebuah game online League of Legends. Serial ini menceritakan Vi (Hailee Steinfeld), seorang gadis remaja pemberani yang tinggal di Zaun sebuah kota yang miskin, yang terletak di bawah tanah dimana atas nya adalah dunia Piltover yang berteknologi maju. Dalam salah satu perjalanannya ke dunia atas tersebut, dia berencana untuk merampok rumah seorang akademisi yang kaya dengan bantuan dari beberapa teman nya, tetapi dia mendapat lebih dari yang diharapkan, imana ketika mereka menyebabkan sebuah ledakan besar di dunia atas tersebut setelah salah menangani salah satu eksperimen yang diciptakan target mereka. Jadi sobat, jika kamu berencana untuk mencoba serial Netflix satu ini bukan lah keputusan yang salah!

6. Squid Game (2021)

Genre : Drama

Jumlah Season : 1 Season

Episode : 9 episode

Rating IMDb : 8.1/10

Rating Rotten Tomatos : 94%

Squid Game merupakan series yang menceritakan tentang sebuah kontes yang diikuti 456 peserta di mana seluruhnya terlilit utang yang sangat dalam. Para peserta ini mempertaruhkan hidupnya untuk memainkan permainan anak-anak yang mematikan dengan hadiah berupa uang sebesar 45,6 milyar Won atau sekitar 550 miliar Rupiah. - Squid Game pantas disebut sebagai serial Netflix terbaik dengan akting yang luar biasa dari setiap pemain, serta ceritanya yang ditulis dengan alur yang kuat.

7. My Name (2021)

Genre: Action, Thriller, Crime

Jumlah Season : 1 Season

Episodes: 8

Rating IMDb : 7.9/10

Rating Rotten Tomatos : 100%

My Name yang menceritakan tentang seorang remaja, Yoon Ji-woo (Han Sohee) yang secara tragis menyaksikan pembunuhan ayahnya. Tekadnya yang berniat untuk membalas dendam, Ji-woo memohon bos gangster untuk bergabung dengan geng lama ayahnya, yang melatihnya - dan kemudian mengirimnya ke polisi sebagai agen yang menyamar untuk menemukan polisi yang membunuh ayahnya. Yoon Ji-woo dipenuhi oleh amarah dan rasa sedih. Berapa lama dia bersedia untuk melepaskan amarahnya? Apakah dia akan membunuh seseorang? Apakah Jiwoo membalaskan dendamnya? My Name benar-benar cerita yang berjalan dengan semestinya; menggetarkan penggemar dari awal sampai akhir. Setiap pertemuan rahasia, pengkhianatan, dan pertarungan selalu meningkatkan ketegangan di setiap episode. Serial ini secara pribadi sangat direkomendasikan, sensasi dan rasa penasaran yang muncul di setiap episode serial satu ini bikin ketagihan dan seru banget!

Nah, itulah tadi beberapa rekomendasi serial Netflix terbaik yang wajib kamu tonton di sela-sela waktu luang kamu. Gimana? Sudah siap binge-watch weekend ini? Jangan lupa, ajak teman dan keluarga juga untuk nonton bareng agar kegiatan sobat semakin seru! Selamat menonton.

  34 Views    Likes  

Tips Belajar Efektif Ala Elon Musk

previous post

Kenal Lebih Dekat Dengan Beasiswa OSC Medcom.id
Tips Belajar Efektif Ala Elon Musk

next post

Tips Belajar Efektif Ala Elon Musk

related posts