(#AkuPenasaran) Penerapan Penurunan Titik Beku: Buat Es Goyang?!

Es Goyang sudah tidak asing lagi untuk dibeli terutama disiang hari. Biasanya es goyang mudah sekali ditemukan terutama pedagang kaki lima. Dari mulai kita pilih rasa, lalu proses gerobak yang digoyang-goyang tiba-tiba menghasilkan es dari cairan (minuman) yang kita pilih. Ajaib ya? Sebetulnya ada lho pembahasanya!

 

Sifat Koligatif Larutan

Sifat koligatif larutan adalah ifat larutan yang bergantung pada banyaknya partikel zat terlarut. Terdapat jenis-jenis sifat koligatif larutan yaitu: a) Kenaikan titik didih; b) Penurunan titik beku; c) Penurunan tekanan uap; d) Tekanan Osmotik Kali ini, kita akan membahas penerapan penurunan titik beku, apa itu dan apa implementasinya di kegiatan sehari-hari?

Penurunan Titik Beku

Titik beku adalah suatu besaran yang menujukkan suhu terbentuknya kesetimbangan antara cairan dan padatan atau suatu keadaan dimana suatu zat mulai membeku. Penurunan titik beku larutan dapat terjadi karena zat terlarut tidak larut dalam fase padat pelarutnya. Akibatnya, ketika suatu larutkan didinginkan, maka pelarut akan membeku terlebih dahulu, kemudian disusul oleh zat pelarutnya.

 

Penerapan Titik Beku: Proses Pada Pembuatan Es Goyang

Penerapan Titik Beku: Proses Pada Pembuatan Es Goyang

A. Alat dan Bahan

Alat

1. Wadah

2. Plastik es (opsional)

 

Bahan-bahan

1. Susu Kemasan/minuman lainnya

2. Garam Kasar

3. Es Batu

 

B. Cara Kerja

1. Susu disiapkan lalu dimasukkan kedalam plastik es

2. Es batu dihancurkan hingga berukuran 2-cm atau lebih

3. Potongan es batu dimasukkan ke dalam wadah

4. Garam dicampurkan ke dalam wadah yag telah diisi potongan es batu

5. Plastik es yang telah diisi susu dimasukkan ke dalam campuran es batu dan garam

6. Wadah ditutup, lalu digoyangkan selama 5-10 menit

 

Berdasarkan hasil eksperimen ini, susu didalam plastik es membeku.

  229 Views    Likes  

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

previous post

Jadi Mahasiswa Aktif : Tips Sukses di Perkuliahan
SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

next post

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

related posts