Aplikasi Yang Wajib Didownload Oleh Mahasiswa

Halo Sobat OSC! Sebagai seorang mahasiswa kita tentunya harus aktif dalam setiap kegiatan dalam perkuliahan dan juga lulus dengan tepat waktu. Oleh karena itu, penting bagi mahasiswa untuk mengetahui tips dan trik aplikasi yang akan membantu mahasiswa. Yaps, inilah aplikasi yang wajib banget didownload mahasiswa. Check this out :

1. Plagiarism Checker

Aplikasi pertama yaitu plagiarism checker. Pada aplikasi ini, mahasiswa dapat mengakses dan mengecek berapa persentase plagiarisme pada karya tulis nya seperti makalah, proposal, skripsi dan lainnya secara gratis loh. Kalian dapat mendownload di play store ataupun apple store yaa guys.

2. Ipusnas

Yap, selanjutnya yaitu IPusnas. Merupakan aplikasi Perpustakaan Republik Indonesia resmi yang dapat digunakan mahasiswa untuk lebih mudah mengumpulkan berbagai referensi buku dengan berbagai kategori secara online dan aplikasi IPusnasyang bisa didownload di mobile phone, PC, Mac, dll. Oiya selain itu kalian juga bisa pinjam buku dari aplikasi Ipusnas ini  secara digital dan tentunya free loh guys, menarik bukan.

3. Cam Scanner

Cam Scanner merupakan aplikasi yang berfungsi untuk scan file atauun dokumen mahasiswa baik dalam bentuk gambar ataupun tulisan tangan. Pada website ini juga dapat menyimpan file hasil scan dalam bentuk jpg, pdf, doc word dan lainnya secara free guys. Dengan aplikasi Cam Scanner ini tentunya ga akan ribet lagi nih saat scan file tugas kuliah.

4. Teleprompter

Teleprompter yaitu aplikasi yang sangat berguna dalam memudahkan kita membuat video dengan hafalan teks misalnya tugas speaking without teks. Caranya yaitu dengan memasukkan script dan tulisan akan muncul di layar ketika take video. Dengan begitu tentunya memudahkan kita dalam membuat video kan guys yeay.

Nah, itulah 4 aplikasi yang berguna dan wajib banget buat didownload oleh mahasiswa. Sangat penting bagi mahasiswa untuk mengetahui tips dan trik salah satunya aplikasi – aplikasi ini, agar dapat membantu mahasiswa dalam perkuliahan. Tetap semangat dan semoga informasi ini bermanfaat bagi sobat OSC, Have a Nice Day ! And See U!

  86 Views    Likes  

Tips Belajar Efektif Ala Elon Musk

previous post

Kenal Lebih Dekat Dengan Beasiswa OSC Medcom.id
Tips Belajar Efektif Ala Elon Musk

next post

Tips Belajar Efektif Ala Elon Musk

related posts