Ayok Kenalan lebih Dalam dengan Teknik Elektro

Hai lagi sobat sobat OSC, gimana nih kabarnya selama era "New Normal"? Masih sehat sehat semua kan?

Sebelumnya aku pernah memposting mengenai prospek kerja yang dimiliki oleh lulusan teknik elektro. Nah, kali ini aku mau berbagi dengan kalian mengenai apa aja yang dipelajar dalam jurusan teknik elektro.

Pasti banyak dari kalian yang ingin masuk ke jurusan ini, tapi bingung nih, pas kuliah bakal belajar apa aja? 

Dalam jurusan ini, tentu saja kalian akan mempelajari segala sesuatu yang berhubungan dengan kelistrikan dan pemanfaatannya. Nah, berikut ini beberapa mata kuliah yang sangat penting dalam jurusan satu ini:

1. Kalkulus

Wah, ini nih mata kuliah yang ditakuti banget sama banyak mahasiswa. Dalam mata kuliah ini, kalian akan belajar mengenai tata cara menyelesaikan permasalahan matematika, seperti turunan, integral, kurva dan sebagainya. Mata kuliah satu ini tentunya sangat penting dalam jurusan teknik elektro, karena akan banyak diaplikasikan untuk menyelesaikan permasalahan mengenai kelistrikan dan persinyalan.

2. Elektromagnetik

Mata kuliah ini juga cukup ditakuti oleh banyak mahasiswa. Dalam mata kuliah satu ini, kalian akan mempelajari bagaimana gelombang elektromagnetik dapat muncul dan bagaimana cara mengaplikasikan keberadaannya. Gelombang elektromagnetik tentu saja sangat penting dalam dunia kelistrikan. Aplikasinya ada pada transformator, transmisi sinyal dan lainnya.

3. Rangkaian Listrik dan Elektronika

Anak elektro sudah pasti donk belajar mengenai rangkaian listrik. Disini kalian akan dikenalkan dengan berbagai komponen kelistrikan dan sifat-sifat yang dimilikinya seperti resistor, induktor, kapasitor, dioda, transistor, dan banyak lagi. Selain itu, tentu saja kalian akan mempelajari bagaimana cara menggunakannya dan merangkainya dalam suatu rangkaian listrik agar dapat bekerja sesuai dengan keinginan kita. 

4. Pengolahan Sinyal Analog dan Digital

Sesuai dengan namanya, mata kuliah satu ini membahas mengenai sinyal sinyalan. Secara garis besar, ada dua jenis sinyal yaitu analog dan digital. Nah, dalam mata kuliah ini, kalian akan belajar apa perbedaan dari sinyal analog dan digital, bagaimana cara mengolahnya dan memanfaatkan sinyal. Mata kuliah satu ini perlu banget keahlian dalam kalkulus.

5. Algoritma dalam Pemprograman

Nah, kalian yang suka ngoding pasti bakal suka dengan mata kuliah yang satu ini. Dalam mata kuliah ini, kalian akan diajarkan cara untuk menyusun alur atau tata cara untuk menyelesaikan suatu masalah. Selain itu, kalian juga akan diperkenalkan dengan beberapa bahasa pemprograman dan cara menggunakannya. Mata kuliah ini perlu logika yang baik.

6. Mikrokomputer

Menurut aku, inilah mata kuliah yang paling menyenangkan. Dalam mata kuliah ini kalian akan diperkenalkan dengan suatu perangkat yang disebut dengan mikrokomputer. Perangkat ini sangat banyak digunakan pada zaman sekarang, dan kemungkinan akan terus bertambah penggunaannya saat kita memasuki era 'Internet of Things'. Kita akan diajarkan juga bagaimana cara menggunakannya dan melakukan kontrol terhadap perangkat lain menggunakan mikrokomputer ini. Untuk bisa lancar menggunakan mikrokomputer, tentunya kalian harus sudah bisa membuat program dengan lancar.

 

Nah, itu adalah beberapa matakuliah penting yang akan kalian temukan di jurusan teknik elektro. Dengan semangat belajar tentu saja semua mata kuliah itu dapat dilewati dengan mudah dan menyenangkan. 

Selain itu, di teknik elektro, kalian bisa bergabung dengan beberapa laboratorium atau ikut riset dengan dosen atau kelompok. Jadi jangan cuma kuliah di kelas aja, hehe.

Sekian artikel dari saya kali ini. Semoga bermanfaat.

 

 

Sumber gambar: Students Portal Telkom University

  203 Views    Likes  

Tips Belajar Efektif Ala Elon Musk

previous post

Kenal Lebih Dekat Dengan Beasiswa OSC Medcom.id
Tips Belajar Efektif Ala Elon Musk

next post

Tips Belajar Efektif Ala Elon Musk

related posts