Bahaya Tidur Dengan Lampu Menyala

Halo lagi!

Kali ini, Saya ingin menerangkan suatu hal yang sering dan wajib dilakukan oleh kita semua. Yup, yaitu tentang tidur. Tidur itu sudah menjadi kegiatan wajib seluruh manusia. Karena manusia membutuhkan istirahat, walaupun merasa tidak terlalu lelah. Tapi disini Saya tidak menjelaskan lengkap tentang tidur ataupun manfaat tidur. Mungkin diantara kita ada yang suka tidur dengan lampu menyala. Dan itu tidak baik untuk kesehatan kita. Maka dari itu, Saya akan menjelaskan dampak tidur dengan lampu menyala.

Sebelum itu, kita harus mengetahui dulu definisi tidur. Tidur adalah proses istirahat alami bagi seluruh makhluk hidup. Menurut Guyton & Hall (1997), tidur adalah suatu keadaan bawah sadar dimana seseorang masih dapat dibangunkan dengan pemberian rangsang sensorik atau dengan rangsang lainnya. Dari awal kehidupan, tidur sudah menjadi kegiatan penting untuk para makhluk hidup, terutama manusia. Karena dengan tidur, kita dapat memulihkan engergi yang telah kita pakai sehari-hari. Juga baik untuk kesehatan tubuh dan pikiran.

Tapi, tidak semua tidur itu baik di semua kondisi lingkungan. Terutama tidur saat lampu masih menyala. Terdapat banyak dampak terhadap kesehatan saat tiudr dengan lampu menyala. Memang rasanya biasa saja atau tak terasa. Tapi itu harus diperhatikan saat kita tidur. Dampak tidur dengan lampu menyala adalah: 1) kita tidak bisa tidur nyenyak yang sebenarnya, maksudnya kita benar-benar tidur tanpa mempersulit lagi otak untuk bekerja. 2) dapat menimbulkan depresi, karena cahaya dari lampu menimbulkan efek negatif untuk suasana hati. 3) dapat menyebabkan obesitas, tapi ini cenderung ke wanita. 4) menjadi kurang waspada, karena tidur dengan lampu menyala membuat kita tidak bisa tidur nyenyak. 5) dapat meningkatkan risiko penyakit kronis, jika tidur dengan lampu menyala dalam jangka waktu yang lama. 6) dapat menganggu kesehatan reproduksi, termasuk menstruasi. 7) dapat melemahkan daya tahan tubuh, karena mengganggu produksi protein sitokin yang menyebabkan antibodi berkurang.

Ternyata bahaya juga tidur dengan lampu menyala. Tapi, bagaimana jika seseorang hanya bisa tidur dengan lampu menyala? Itu juga akan berdampak terhadap kesehatannya. Maka dari itu harus membiasakan diri tidur dengan mematikan lampu. Jika tidak bisa langsung tidur dengan lampu mati. Bisa dengan perlahan tidur dengan lampu kamar atau lampu tidur yang memancarkan warna merah kecil. Sedikit demi sedikit, mulai tidur dengan mematikan lampu.

Kenapa harus tidur dengan lampu mati? Karena banyak manfaat yang bisa kita dapat saat tidur dengan lampu mati. Manfaatnya adalah: 1) menjaga kualitas tidur. Dengan lampu mati, otak akan mengetahui kalau ini adalah waktunya tidur dan membantu tidur lebih nyenyak. 2) menjaga kesehatan mata dan kulit, karena dapat mengistirahatkan mata dan kulit dari cahaya sepanjang hari. 3) menunjang kesehatan reproduksi. Dengan tidur yang nyenyak, tidak akan mengganggu sistem reproduksi. 4) mengurangi risiko obesitas. 5) mencegah kanker, karena membantu produksi melatonin yang dapat mencegah kanker. 6) mencegah tekanan darah tinggi, tidur dengan lampu mati dapat mengurangi tekanan darah. 7) mencegah diabetes, karena cahaya lampu dapat menekan hormon melatonin yang akan berdampak buruk bagi tubuh.

Setelah kita mengetahui semua itu, sebaiknya kita lebih memerhatikan lingkungan tidur kita, terutama dalam mematikan lampu. Tidak ada susahnya mematikan lampu sebelum tidur. Hanya dengan mematikan lampu saat tidur, kita dapat menjaga kesehatan tubuh kita dengan sangat baik. Tidak terkecuali untuk orang yang tidak bisa tidur jika lampu dimatikan. Itu hanya sebuah kebiasaan, masih bisa dirubah perlahan-lahan agar terbiasa tidur dengan lampu mati. Untuk anak-anak yang takut tidur dengan lampu mati, harus membiasakan anak-anak itu tidur dengan lampu mati. Dapat dilakukan dengan cara tidur ditemani orang tua dan memakai lampu tidur yang tidak terlalu terang. Maka dari itu, jagalah kesehatanmu dengan tidur yang berkualitas.

Terimakasih telah membaca! Sampai jumpa kembali!

Image Source: https://lifestyle.kompas.com

  107 Views    Likes  

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

previous post

Jadi Mahasiswa Aktif : Tips Sukses di Perkuliahan
SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

next post

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

related posts