Sekarang ini merupakan tahun ajaran baru. Bagi teman-teman yang telah lulus SMK/SMA ada kabar baik. Bagi yang ingin melanjutakan kuliah bisa mengikuti program beasiswa dari Bank Central Asia (BCA). Apa sih Beasiswa BCA? Beasiswa ini merupakan salah satu program Corporate Social Responsibility, beasiswa BCA ditujukan kepada para lulusan SMA/SMK/sederajat yang berprestasi. Beasiswa ini diberikan dalam bentuk Program Pendidikan Bisnis dan Perbankan (PPBP) dan Program Pendidikan Teknik Informatika (PPTI) yang diselenggarakan oleh BCA. Program bieasiswa ini memiliki jenjang selama 2,5 tahun dan diharuskan melakukan pendiidkan perkuliyahan di BCA Learning Center yang berada di Bogor. Dan melakukan pembelajaran senin-jumat dari jam 08.00-17.00.
Fasilitas Program
Gratis biaya mengikuti program beasiswa Uang saku bulanan Dormitory, Shuttle bus, dan makan siang Disediakan buku-buku pembelajaran dan laptop (khusus PPTI) Pelatihan soft skils seperti kepemimpinan, kerjasama tim, dan pengembangan karakter Mendapatkan kesempatan magan dan penawaran kerja di BCA
Persyaratan Umum
Lulusan SMA/SMk sederajat atau yang duduk dikelas 12 Usia maksima 19 tahun Nilai rapot kelas X-XI rata-rata minimal 7,5 Tidak pernah tinggal kelas Tidak memakai narkoba atau terlibat kerjahatan lainnya
Seluruh proses pendaftaran dan seleksi tidak memungut biaya apaun (alias gratis). Pendaftaran dilakukan secara online, untuk Program Pendidikan Bisnis dan Perbankan (PPBP) https://karir.bca.co.id/beasiswa-bca/daftar/program-pendidikan-akuntansi dan Program Pendidikan Teknik Informatika (PPTI) https://karir.bca.co.id/beasiswa-bca/daftar/program-pendidikan-teknologi-informasi-ppti . Pastikan semua data sudah terisi dengan benar dan tepat, sebelum mengklik tombol “Daftar”.
Batas akhir pendaftaran 31 Agustus 2021 untuk Batch 1
previous post
Jadi Mahasiswa Aktif : Tips Sukses di Perkuliahan