Budget transportasi Bandung - prau via patak banteng terbaru juli 2021

Pulau jawa dianugerahi sejumlah gunung yang cantik dengan pemandangan yang indah, salah satunya adalah Gunung Prau. Gunung Prau yang memiliki ketinggian 2.565 Mdpl ini terletak di kawasan Dataran Tinggi Dieng, Jawa Tengah, dari puncaknya menyajikan panorama yang begitu indah dengan Gunung Sindoro dan Gunung Sumbing yang berdiri gagah di balik samudera awan.   Halo, sobat OSC! Bagi kamu yang ingin mencoba menjajakan kaki untuk mencapai ketinggian puncak prau, berikut ada estimasi biaya mendaki gunung prau yang bisa kamu gunakan. Estimasi biaya disini bisa menjadi perkiraan akan budget yang kamu butuhkan. Mulai dari awal keberangkatan, selama proses pendakian, hingga perjalanan pulang kembali.   Biaya perjalanan menuju basecamp patak banteng, start dari Bandung. Seperti biasa untuk bisa sampai ke lokasi pendakian Gunung Prau, kamu bisa menggunakan transportasi pribadi atau transportasi umum. Namun kali ini, kami lebih memilih untuk menggunakan transportasi umum dengan alas an lebih menghemat biaya.   Perjalanan bisa dimulai dari terminal Cicaheum atau dari agen bus resmi terdekat kamu menggunakan Bus antar provinsi dengan jurusan Bandung-Wonosobo dan turun di terminal Mendolo. Kamu bisa memilih untuk menggunakan bus Sinar Jaya atau bus Budiman, untuk tiket bus Sinar Jaya sendiri bertarif Rp. 100.000/orang sedangkan untuk tiket bud Budiman bertarif Rp. 125.000/orang dan sudah termasuk 1 kali makan.   Setelah sampai di terminal mendolo, perjalanan harus kamu lanjutkan dengan menggunakan microbus menuju basecamp patak banteng dengan biaya yang harus dikeluarkan yaitu Rp. 25.000 sekali jalan.   Setelah beristirahat dan bersih bersih di homestay, selanjutnya kamu bisa langsung bergegas untuk melakukan pendaftaran simaksi. Biaya pendaftarannya sendiri yaitu Rp 25.000/ pendaki + 5000 untuk fasilitas kesehatan selama pandemic. Para pendaki wajib melakukan pendaftaran ini guna menjaga keamanan serta keselamatan saat pendakian berlangsung.   Dengan daftar estimasi mendaki ke gunung prau diatas, maka kamu bisa mempersiapkannya mulai dari sekarang. Tidak perlu takut akan budget yang terlalu tinggi. Karena dengan budget minimal pun kamu bisa mencoba melakukan pendakian ke gunung prau.

  4831 Views    Likes  

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

previous post

Jadi Mahasiswa Aktif : Tips Sukses di Perkuliahan
SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

next post

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

related posts