Cara mengatur Budgeting Bagi Mahasiswa

Perhatikan 5 Hal Ini dalam Mengatur Budgeting Bagi Mahasiswa 1. Catat Semua Pengeluaran Ketika sudah menjadi mahasiswa pasti management keuanganmu akan diuji. Salah satu cara untuk mengatur keuangan adalah dengan mencatat semua pengeluaran. Kamu harus mencatat seribu rupiah pun uang yang kamu keluarkan. Catatlah kebutuhan pokokmu terlebih dahulu, seperti biaya makan, biaya kos, biaya transportasi dll. Hal ini bisa kamu lakukan dengan menulis di kertas maupun dengan bantuan aplikasi di handphone mu. 2. Pisahkan Uang Untuk Ditabung di Awal Cara budgeting untuk mahasiswa selanjutnya yaitu dengan memisahkan uang untuk ditabung. Usahakan untuk selalu menyisihkan uang mu meskipun itu tidak banyak. hal itu sebaiknya kamu lakukan untuk back up kalau sewaktu waktu ada kebutuhan yang mendesak. 3. Pangkas Pengeluaran yang kurang penting Dalam budgeting untuk mahasiswa, kamu juga bisa melakukan pemangkasan pengeluaran yang kurang penting. Kamu harus mengutamakan kebutuhan kebutuhan pokokmu terlebih dahulu. Biaya biaya seperti nongkrong, ngopi, dan lain lain harus kamu kesamlingkan terlebih dahulu. jika kebutuhkan pokokmu sudah cukup maka, boleh sekali sekali nongrong, ngopi bersama teman temanmu 4. Jaga Pola Makan dan Kesehatan Hal yang tidak kalah penting dalam menerapkan budgeting untuk mahasiswa selanjutnya yaitu dengan menjaga pola makan dan kesehatan. Dengan padatnya kegiatan mahasiswa tidak bisa kamu jadikan alasan untuk tidak makan. Kamu tidak perlu memaksakan untuk selalu makan makanan yang enak, dengan budget yang seadanya kamu bisa makan dengan makanan yang sehat, seperti sayur, buah, dll. 5. Terapkan Metode Budget Jar Salah satu cara budgeting untuk mahasiswa yang masih jarang dilakukan yaitu dengan menerapkan metode budget jar. Jika kamu adalah orang yang sulit untuk memisahkan uang mu, metode ini cocok untuk kamu. dengan metode ini uang mu tidak akan tercampur dengan kebutuhan kebutuhan lainnya

  15 Views    Likes  

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

previous post

Jadi Mahasiswa Aktif : Tips Sukses di Perkuliahan
SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

next post

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

related posts