ChatGPT Nggak Bisa Diakses? Berikut ini Tools AI Mirip Chat GPT yang Bisa Sobat

Sobat OSC pernah atau sering ngalami tiba-tiba nggak bisa akses ChatGPT? Jangan panik, jangan nangis karena merasa Chat GPT eror tugas jadi ga terkontrol, karena masih ada banyak tools yang bisa Sobat OSC gunakan dan fungsinya mirip dengan dengan ChatGPT, loh.

Berikut adalah beberapa tools AI mirip ChatGPT yang dapat Sobat OSC coba:

Youchat: Youchat adalah platform chatbot yang mirip dengan ChatGPT. Dengan menggunakan Youchat, Sobat OSC dapat melakukan percakapan dengan segudang informasi terkini, membuat konten, membuat gambar, membuat coding, dan menggunakan platform media sosial dengan orang-orang dengan minat yang sama. Youchat ini gratis diakses dan didukung oleh GPT-3.5 OpenAI. Tunggu apalagi kan, mumpung gratis~ Text generator: Text generator adalah alat AI yang dapat menghasilkan teks berdasarkan prompt yang Sobat OSC masukkan. Mirip dengan ChatGPT, text generator dapat membantu dalam menulis email, esai, puisi, dan masih banyak lagi, loh. Headlime: Headlime adalah alat AI yang dapat membantu dalam menghasilkan judul yang menarik, sehingga bisa menarik perhatian dari pembaca. Dengan menggunakan Headlime, Sobat OSC dapat membuat judul yang efektif untuk artikel, blog, atau konten lainnya. Jadi anti galau mikirin judul pokoknya! Writesonic: Writesonic adalah platform AI yang dapat membantu dalam menulis konten dengan cepat dan efisien. Dengan Writesonic, Sobat OSC dapat menghasilkan teks yang berkualitas tinggi untuk berbagai keperluan, seperti penulisan artikel, email, dan banyak lagi. ChatSonic: ChatSonic adalah chatbot AI yang mirip dengan ChatGPT. ChatSonic dapat memberikan informasi faktual dan menjawab pertanyaan menggunakan perintah suara. Meskipun tidak gratis, ChatSonic menawarkan uji coba gratis sampai 10.000 kata loh. Lumayan, buat minta bikini essay untuk nembak si doi~ Bing AI: Bing AI adalah alat AI yang dapat membantu dalam mencari informasi dan menjawab pertanyaan. Dengan menggunakan Bing AI, Sobat OSC dapat mendapatkan jawaban yang relevan dan akurat untuk pertanyaan yang Sobat OSC ajukan. Asal jangan ajukan pertanyaan tentang si doi, ya hehe TypingMind: TypingMind adalah platform AI dengan antarmuka yang mudah digunakan. Dengan dukungan GPT-4, TypingMind dapat membantu Sobat OSC dalam menulis konten dengan cepat dan efisien. Jadi sat set, deh! Notion AI: Notion AI adalah alat AI yang dapat membantu dalam mengorganisir dan mengelola proyek. Dengan menggunakan Notion AI, Sobat OSC dapat membuat tugas, mengatur jadwal, dan berkolaborasi dengan tim dari Sobat OSC. Wah multifungsi banget, nih!

Pilih tools yang sesuai dengan kebutuhan Sobat OSC untuk memudahkan tugas atau pekerjaan Sobat OSC di era yang canggih ini!

Sumber gambar: itchronicles

  483 Views    Likes  

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

previous post

Jadi Mahasiswa Aktif : Tips Sukses di Perkuliahan
SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

next post

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

related posts