JADI MAHASISWA SEHAT? SIAPA TAKUT!

SARAPAN

jangan pernah lewatkan sarapan! Kamu bisa membeli roti tawar dan olesannya sebagai persediaan sarapan 2 atau 3 hari, kamu juga bisa menyetok susu atau sereal atau biskuit untuk mencukupkan nutrisi yang kamu butuhkan tiap hari.

JANGAN JAJAN SEMBARANGAN

Jangan beli jajan sembarangan, jajan sesekali boleh tapi jangan terlalu keseringan.Jika memang pengen usahakan tetep perhatikan dulu higienis atau tidak. Mimin sasranin sih mending bawa bekel dari kost atau rumah agar lebih terjamin dan tentunya bisa menghemat uang jajan.

KONSUMSI MAKANAN YANG SEHAT

Selalu ingat empat sehat lima sempurna, cobalah memilih makanan yang memiliki kandungan serat dan kaya vitamain. Sebisa mungkin hindari makanan instan atau makanan yang cepat saji.

MINUM AIR PUTIH YANG BANYAK

Jika kalian terbiasa minum es teh manis, boba, kopi dan minum – minuman manis yang lainnya ubahlah kebiasaan itu dengan minum airputih yang jelas sangat memberi manfaat bagi tubuh kita.

HINDARI STRESS

Meski tugas kuliah banyak, jangan lewatkan waktu untuk bersenang – senang dengan teman dan lakukan hal yang kamu suka, dengan begitu kamu jadi punya waktu lepas dari stress tugas yang menumpuk ataupun kegiatan kampus lainnya. Ngambis boleh tapi tetep diseimbangi dengan hal – hal lain agar hidupmu tidak monoton.

TIDUR YANG CUKUP

Sebanyak – banyaknya tugas kuliahmu, usahakan tetap tidur tepat waktu. Bagi waktu untuk tidur,main, dan belajar dengan baik.

OLAHRAGA

Mager, salah satu kata yang juga identik dengan mahasiswa apalagi anak kost. Nah walaupun begitu agar kebugaraan badanmu tetap terjaga seminggu sekali cobalah luangkan waktumu untuk berolahraga dipagi hari seperti lari mengelilingi komplek atau mungkin bisa CFD an setiap hari minggu.

Itulah sedikit tips sehat ala mahasiswa baru dari mimin, kesehatan itu sangat penting. Maka dari itu mulailah pola hidup sehat dari sekarang. Jadilah mahasiswa yang sehat karena sehat itu mahal.

  10 Views    Likes  

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

previous post

Jadi Mahasiswa Aktif : Tips Sukses di Perkuliahan
SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

next post

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

related posts