Hallo sobat OSC!
apa kabar nihh?? semoga dalam keadaan sehat yaa :)
pada kesempatan kali ini aku bakal ngebahas nih kenapa kita perlu untuk melakukan vaksin booster. untuk teman-teman yang belum karena ragu atau takut, yukk simak artikel dibawah ini :
vaksin Booster atau dikenal juga dengan vaksin dosis ketiga diberikan dengan tujuan untuk memutus mata rantai penularan COVID-19. Tujuannya untuk meningkatkan imunitas tubuh terhadap virus Corona. Dosis ketiga ini dinilai dapat meningkatkan efektivitas vaksin COVID-19 yang diberikan sebelumnya.
Menurut Indonesia Technical Advisory Group on Immunization (ITAGI) memberikan alasan mengapa pentingnya harus melakukan vaksin booster:
Antibodi menurun dalam 6 bulan vaksinasi dan bersamaan dengan munculnya varian baru COVID-19. Pandemi belum berakhir dan belum diketahui kapan berakhir, sehingga diharuskan masyarakat memiliki imunitas yang tinggi. Semua masyarakat Indonesia berhak mendapat akses pada vaksin di seluruh Indonesia.
Vaksin booster COVID-19 memiliki beberapa manfaat, antara lain:
Pencegahan infeksi virus corona; Menjaga tingkat imunitas; Meningkatkan antibodi yang sudah dibangun Perluas masa waktu perlindungan tubuh.
nah jadi, teman teman sakalian jangan lupa melakukan vaksinasi dosis 3 untuk menjaga imunitas tubuh yaa apalagi sekarang covid mulai naik lagi nih karena varian baru. Tentu saja tubuh kita membutuhkan perlindungan yang kebih baik!
sampai jumpa di artikel selanjutnya yaa
sumber gambar : google
previous post
Jadi Mahasiswa Aktif : Tips Sukses di Perkuliahan