kumpulan beasiswa indonesia tahun 2022 yang bisa kamu ikuti!!!!

Halo teman-teman, di manapun kalian berada, pada kesempatan kali ini aku akan membagikan informasi tentang beasiswa yang sedang berlangsung loh. Kalian boleh banget share info ini ke teman-teman, saudara, pacar, adik, dan siapapun yang sedang membutuhkan beasiswa. Berikut 3 informasi beasiswa yang sedang membuka pendaftara. Dicatat ya:

1. Online Scholarship Competition

Ini adalah salah satu beasiswa yang diselenggarakan oleh surya edukasi bangsa yang dinaungi oleh media group. Beasiswa ini adalah salah satu beasiswa bergengsi dan telah banyak membantu teman-teman yang mengalami kesulitan kuliah. Selanjutnya, beasiswa ini bekerja sama dan menghadirkan 27 perguruan tinggi swasta di Indonesia. Teman-teman bisa memilih salah satu perguruan tinggi yang kalian minati baik swasta maupun negri. Selain itu benefit yang akan teman-teman dapat dari pihak OSC antara lain adalah bebas biaya pendidikan selama 4 tahun, bebas uang pangkal 100% bahkan mendapat biaya living cost untuk 150 peserta yang terpilih. Untuk info lebih lanjut ada di https://osc.medcom.id  Pendaftaran OSC ini sendiri ada di tanggal8 Agustus 2022 – 2 November 2022

2. Beasiswa DataPrint

Program beasiswa DataPrint 2022 kembali dibuka. Program beasiswa ini dibuka untuk pelajar SMP,SMA/SMAK/Sederajat, serta mahasiswa perguruan tinggi jenjang Diploma(D3 dan D4) dan Sarjana(S1) di seluruh Indonesia. Cara mendaftar beasiswa ini cukup mudah. Hanya dengan menulis esay dengan tema “Cara Kreatif Mengembangkan Kebudayaan di Daerahmu(asal daerah) untuk kategori SMP,SMA/SMK/Sederajat” dan “Metode Penyampaian pendapat yang tepat sasaran untuk Mahasiswa D3/D4/S1”. Pemenang akan mendapatkan bantuan dana dari ratusan ribu hingga jutaan. Aspek penilaian yang diinginkan berdasar pada essay, link info, prestasi dan keaktifan peserta. Batas waktu pendaftara periode 2 tahun 2022 sampai dengan 30 November 2022. Info lebih lanjut dapat diakses di https://beasiswadataprint.com/.

3. Beasiswa Pendidikan Prestasi Kita

Prestasi Kita membuka program beasiswa prestasi dalam rangka memberikan penghargaan kepada pelajar dan mahasiswa aktif berprestasi. Program beasiswa ini berupa bantuan biaya pendidikan bagi mahasiswa/pelajar. Prestasi kita merupakan sebuah wadah yang memberikan ruang bagi pemuda-pemudi generasi bangsa dalam meningkatkan dan memperluas wawasan serta pendidikan baik akademik dan non akademik. Sehingga mereka dapat menjadi generasi penerus bangsa dalam meningkatkan kreativitas dan inovasi serta diharapkan mampu bersaing di ranah internasional. Persyaratan beasiswa ini berupa WNI, Pelajar dan Mahasiswa aktif(PTS dan PTN), Bagi pelajar yang sudah menerima beasiswa pemerintah ataupun swasta diperbolehkan mendaftar. Tidak ada minimal nilai rapor atau IPK, mampu mengikuti seluruh tahapan beasiswa. Teman-teman yang memenangkan beasiswa ini dengan kategori Kurang mampu dan berprestasi akan meraih ratusan hingga jutaan  rupiah. Sedangkan pemenang Beasiswa Umum akan mendapatkan ratusan ribu rupiah. Deadline pendaftaran, share poster dan seleksi administrasi dibuka pada 12 september hingga 13 desember 2022. Untuk info lebih lanjut dapat mengakses https://www.prestasikita.com/

Berikut 3 informasi beasiswa yang hadir dalam waktu dekat ini teman-teman. Semoga artikel ini dapat membantu teman-teman yang sedang berjuang dalam pendidikan. Terima kasih :) .

 

  1016 Views    Likes  

Tips Belajar Efektif Ala Elon Musk

previous post

Kenal Lebih Dekat Dengan Beasiswa OSC Medcom.id
Tips Belajar Efektif Ala Elon Musk

next post

Tips Belajar Efektif Ala Elon Musk

related posts