MAHASISWA PRODUKTIF?? BAGAIMANA CARANYA YA??

Halo teman-teman kembali lagi dengan artikel Meria yang membahas tentang dunia perkuliahan mulai dari tips mengikuti kuliah, cara mendapat beasiswa dan bagaimana membuat rencana agar bisa menjadi mahasiwa aktif, berprestasi dan produktif. Langsung aja yuk baca artikelnya!

Menjadi mahasiswa produktif adalah impian dari setiap mahasiswa, karena memiliki banyak benefitnya seperti pengalaman, bertambahnya teman di Universitas ataupun di luar Universitas dan juga adanya koneksi dengan orang-orang sukses. Kebanyakan mahasiswa memilih menjadi mahasiswa kupu-kupu(kuliah pulang-kuliah pulang) sebenarnya bukan hal yang salah, tapi mengingat kita yang sudah membayar biaya kuliah, mengorbankan waktu, dan mengorbankan hal lain, tidak mungkin kita membiarkan semuanya berlalu secara sia-sia. Oleh sebab itu, tips berikut mungkin cocok untuk kamu yang ingin menjadi produktif.

Bangun Pagi

Bangun pagi memiliki pengaruh besar dalam aktivitas sehari-hari, memiliki jadwal pagi yang teratur akan menjadikan diri lebih terkontrol dan lebih mudah melakukan aktivitas lain karena mood yang bagus seharian. Mulailah hal-hal sederhana dari kos atau rumah, seperti menyapu kamar, merapikan tempat tidur dan ketika bangun pagi akan ada waktu untuk saat teduh (ibadah) terlebih dahulu.

Mengikuti Acara dari Program Studi

Dari pengalaman yang Penulis pernah lakukan, aktif di kampus tidak harus menjadi panitia dalam acara besar melainkan mulai dari acara kecil yang dilaksanakan oleh program studi yang merupakan diri mahasiswa itu sendiri. Mengenal dosen lebih dekat, teman-teman seangkatan dan kaka tingkat yang mungkin belum pernah saling menyapa. Dari aktif menjadi panitia, MC, ataupun mengikuti acara webinar/ acara-acara lainnya. Ketika aktif di program studi, dosen akan melirik mahasiswa, karena kerajinan, keuletan menjadi panitia, dan mungkin karna public speaking yang mahasiswa itu miliki. Biasanya akan disarankan menjadi panitia di acara fakultas, ikut penelitian, PKM dan juga sebagainya. Dari fakultas akan terjalin relasi yang lebih banyak dan mungkin akan menajdi rekomendasi untuk ikut menjadi panitia dalam acara Universitas, hmm bisa dikatakan sangat mudah bukan.

Mengikuti Organisasi Di dalam Kampus

Mungkin menjadi panitia akan sedikit lebih memakan waktu dan tenaga oleh sebab itu , saran yang satu ini mungkin akan lebih mudah bagi seorang mahasiswa yang ingin memulai. Organisasi selalu menerima anggota, dan bebrapa organisasi bisa diikuti hanya dengan mendaftar tanpa tes, tetapi ada beberaoa yang ikut tes terlebih dahulu. Pilihlah organisasi sesuai dengan hobby dan juga lingkungan yang anda sukai, jangan segan-segan untuk meninggalkan organisasi yang membuat anda tidak nyaman. Pilihlah yang dapat membangun produktivitas anda sebagai mahasiswa yang ingin menambah pengalaman, relasi dan juga hal lainnya.

Jangan Takut Berkenalan dengan Orang Baru

Ini adalah tips terakhir dan tips paling penting dari tips kedua dan ketiga, karena pertemuan tanpa perkenalan sama aja lewat begitu saja. Relasi tidak akan ada, pengalaman akan kosong dan akan tetap tidak produktivitas karena akan berujung dengan kata malas. Menjadi orang yang ramah bukanlah sebuah kejahatan. Oleh sebab itu, ketika berkenalan dangan orang lain menggunakan cara yang benar bisa saja orang tersbut menjadi jalan pintas anda menuju produktivitas yang lebih bagus dan lebih berharga. Setiap pertememuan memiliki manis dan pahitnya sendiri, oleh sebab itu jangan pernah takut berkenalan dengan orang baru ya!

Akhirnya tipsnya sudah habis HAHA, Penulis harap mahasiswa yang membaca artikel ini dapat menjadi dirinya sendiri dan dapat menemukan lingkung yang nyaman, positif dan selalu memberikan semangat untuk manjalani dunia perkuliahan yang kelihatan mudah padahal sebenarnya mental dan pikiran dihajar habis-habisan. Tetap semngat ya teman-teman, jadi orang jujur dan jadilah orang yang produktif. Sampai ketemu di artikel selanjutnya, jaga kesehatan, dan tetap bersyukur ya, byeee.

  32 Views    Likes  

belajar memimpin dari diri sendiri

previous post

Hal-Hal Wajib yang Harus Dilakukan Mahasiswa di Dunia Kampus
belajar memimpin dari diri sendiri

next post

belajar memimpin dari diri sendiri

related posts