Manfaat Aloe vera Bagi Manusia

Hai Sobat-sobat OSC. Kalian pasti kenal kan dengan tanaman Aloe Vera. Tanaman ini seringkali kita temukan sebagai bahan baku pembuatan kosmetik maupun makanan. 

Nah, Aloe vera ini kita kenal juga dengan nama "lidah buaya". Aloe vera merupakan tumbuhan dengan daun yang berdaging tebal. Tumbuhan ini berasal dari Arab dan dapat tumbuh pada daerah beriklim subtropis, tropis, dan kering. Tumbuhan ini punya banyak manfaat loh, diantaranya: 

 

1. Menurunkan Kadar Gula Dalam Darah

Menurut penelitian,mengkonsumsi lidah buaya dapat membantu menurunkan kadar gula dalam darah pada penderita diabetes tipe 2. Daibetes ini disebakan karena penurunan kadar insulin yang menyebabkan naiknya kadar gula dalam darah. Menurut penelitian, jus lidah buaya mengandung alprogen yang akan mengabsorbsi kandungan gula dalam darah. Nah, karena itulah dengan menkonsumsi lidah buaya dapat menurunkan kadar gula dalam darah. 

2. Mengobati Luka Bakar

Getah dari tanaman lidah buaya ini dapat dimanfaatkan sebagai saleb untuk mengobati luka bakar loh. Ini disebabkan karena lidah buaya mengandung glukomanan yang akan mendorong regenerasi sel dan produksi kolagen yang dapat mempercepat penyembuhan luka. Ditambah lagi, menurut penelitian, lidah buaya memiliki sifat antiradang, antivirus dan antiseptik yang dipercaya dapat mempercepat penyembuhan luka. Lidah buaya akan membantu menghentikan rasa sakit, mengurangi pembengkakan dan merangsang pertumbuhan sel yang baru. Lidah buaya ini efektif untuk penyembuhan luka bakar tingkat pertama dan kedua.

3. Melembabkan Kulit dan Mengatasi Masalah Kulit

Lidah buaya banyak mengandung nutrisi yang dapat membantu menjaga kelembaban kulit seperti antioksidan, vitamin, mineral dan enzim. Karena itulah lidah buaya banyak dimanfaatkan sebagai bahan pelembab kulit. Selain itu, lidah buaya juga dapat mengatasi berbagai masalah kulit seperti ruam, jerawat dan iritasi.

4. Menutrisi Rambut

Lidah buaya mengandung beberapa senyawa yang mampu mengangkat sel kulit mati pada kulit kepala dan menutrisi akar rambut seperti vitamin (vitamin A, C, E, B12), asam amino esensial, asam lemak, serta mineral tembaga dan zinc. Seringkali lidah buaya ini digunakan sebagai kondisioner yang mempu membuat rambut menjadi lebih berkilau dan sehat. 

5. Mencegah Dehidrasi

Dengan mengkonsumsi lidah buaya, dapat membantu tubuh kita untuk menghindari dehisrasi loh. Ini karena lidah buaya sendiri mengandung banyak air. Selain itu, mengkonsumsi lidah buaya dapat membantu mengembalikan stamina tubuh yang hilang setelah beraktivitas. 

 

Nah, itu adalah beberapa manfaat yang dimiliki oleh tanaman lidah buaya bagi tubuh kita. Tentunya masih banyak lagi manfaat yang dapat diberikan oleh lidah buaya. Meski begitu, kita juga tidak boleh terlalu banyak mengkonsumsi tanaman lidah buaya, karena menurut beberapa jurnal kesehatan, lidah buaya dapat menyebabkan efek samping berupa masalah pencernaan. 

Sumber gambar: www.goodhousekeeping.com/

  101 Views    Likes  

Tips Belajar Efektif Ala Elon Musk

previous post

Kenal Lebih Dekat Dengan Beasiswa OSC Medcom.id
Tips Belajar Efektif Ala Elon Musk

next post

Tips Belajar Efektif Ala Elon Musk

related posts