Marlina Kopi, tempat nongkrong terbaru yang paling hits di Majalengka

Hallo sobat OSC! Kedai kopi boleh menjamur di mana-mana. Namun, gak semua kedai tawarkan ruangan indoor sekaligus outdoor yang bikin pengunjung makin betah nongkrong lama-lama di dalamnya. Warga Desa Lemahputih, Kecamatan Lemahsugih, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, kini punya tempat nongkrong anyar yakni Marlina Kopi. Kafe ini bukan sekadar menyajikan menu makan dan minum yang memanjakan lidah, tapi juga menyuguhkan nuansa alam yang cukup menyejukan hati. Marlina Kopi ini jadi tempat paling hits di Majalengka, khususnya untuk kelompok milenial.

Meski tergolong baru, lokasi kafe yang berada di tengah-tengah pepohonan nan rimbun membuat setiap pengunjung betah karena udara sejuk ditambah interior yang tertata rapi dengan pengelolaan profesional. Untuk jam bukanya, sesuai himbauan Pemerintah , Marlina Kopi ini buka dari jam 06.00 sampai 18.00 WIB.

Menurut owner Marlina Kopi mengatakan, ide mendirikan kafe yang tepatnya berada di Kecamatan Lemahsugih, Kabupaten Majalengka ini, karena merasa jenuh dengan rutinitas kuliah online akibat situasi pandemi COVID-19. Beliau memutuskan untuk mulai merintis bisnis kuliner dengan konsep jauh dari suasana perkotaan. Konsepnya outdoor, di tengah rimbun pepohonan dengan sentuhan tera kota, salah satunya bata yang dibuat menonjol khas Majalengka pada bagian bartender. Tak hanya itu, di Kafe Marlina Kopi ini selain menikmati aneka kopi, juga bisa meikmati jajanan jaman tempo dulu yang masih eksis hingga saat ini seperti Cireng, Pastel dan lainnya. Di Kafe ini juga ingin mengangkat kopi lokal Majalengka dan juga makanan khas Sunda seperti nasi timbel dan nasi tutug oncom. Bagi yang tidak suka dengan Kopi, ada banyak macam varian minuman dingin dan menyegarkan Sumber Foto: Mapsus.com-kumparan.com
  564 Views    Likes  

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

previous post

Jadi Mahasiswa Aktif : Tips Sukses di Perkuliahan
SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

next post

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

related posts