MIE BALAP SUPERCEPAT KHAS MEDAN

Mie adalah makanan yang sering kita konsumsi setiap harinya. Bagi kita masyarakat indonesia mie adalah salah satu makanan yang menjadi favorit apalagi khususnya kaum milenial. Mie adalah sebuah makanan yang terbuat dari tepung dengan berbagai jenis mie dengan ciri khas nya adalah kenyal dan berbentuk panjang. Mie sendiri dapat disajikan digoreng atau dengan di masak menggunakan kuah.  Ada salah satu kuliner khas di sumatra utara yang menggunakan bahan dasar mie yaitu mie balap. Bagi masyarakat daerah sumatra utara sudah tidak asing lagi dengan nama dari makanan yang satu ini.

Mie balap adalah salah satu menu makanan yang menjadi favorit untuk menjadi santapan saat sarapan pagi. Kehadiran mie balap sendiri di medan sudah cukup lama sekali dan bahkan sampai menjadi ciri khas dari medan. Bahkan ada beberapa masyarakat yang tak bisa lepas dari mie balap untuk setiap harinya. Nama dari mie balap sendiri bukan berarti mie ini balapan ya atau hanya di jual pada area balapan saja. Akan tetapi mie balap ini diu beri nama seperti ini karena dalam penyajian makanan ini penjualnya menyajikan dengan secepat mungkin seperti sedang balapan. Maka dari itu banyak  masyarakat dan pedagang sendiri yang memberikan nama mie ini dengan julukan mie balap.

Walaupun  mie balap disajikan dengan secara cepat kilat namun cita rasa yang dimilikinya tak perlu diragukan lagi. Kelezatan dengan bumbu-bumbu khasnya dengan rempah-rempah yang kaya dan tak lupa pula sambalnya. Tak kengkap rasanya jika makan mie balap tidak menggunakan sambalnya dengan cita rasa yang pedas dan akan menambahkan kenikmatan saat disantap di pagi hari.

Mie balap sendiri memiliki beberapa varian seperti mie kuning, mie bihun ataupun mie tiaw tak hanya jenis mienya saja. Mie balap juga memiliki berbagai toping seperti telur, seafood, bakso dan mie balap biasa. Untuk harga dari mie balap sendiri tidak perlu dirisaukan. Harga makanan ini sangat ramah dikantong dengan harga mulai dari Rp6.000 saja perporsinya sesuai dengan tambahan toping yang diinginkan.

  108 Views    Likes  

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

previous post

Jadi Mahasiswa Aktif : Tips Sukses di Perkuliahan
SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

next post

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

related posts