Nam- Nam : Buah Langka Segudang Manfaat
Halo Sobat OSC, pernah gak sih lihat buah yang bisa dipetik dari bawah ? itu buah apa ya ? emang ada ya? Jawabannya adalah “ada”, nama buah itu adalah Nam-Nam. Biasanya buah nam-nam ditemukan di daerah Jateng,khususnya Solo, tapi baru-baru ini aku temui buah ini di Banten. Buah dengan nama ilmiah Cynometra cauliflora termasuk dalam famili kacang-kacangan. Beberapa riset meyebutkan bahwa buah nam-nam ini memiliki nama seperti namu-namu (Manado dan Maluku), namo-namo (Ternate), namet (Halmahera), namute, lamute, lamuta, klamute, (Maluku Tengah), arepa (Bugis), puti anjeng (Makasar), namnam (Sunda, Jawa, dan Madura), puci anggi (Bima) dan kuwajo (Bali).
Kulitnna berwarna hijau kekuningan dan bentuk dagingnya mirip dengan jengkol. Konon rasanya asam manis. Di balik rasanya yang asam dan manis, buah namnam menyimpan sederet manfaat untuk kesehatan tubuh, loh sobat OSC. Apa saja ya khasiatnya, berikut keenam manfaat buah nam-nam :
Meningkatkan kekebalan tubuhBuah namnam memiliki kadar antioksidan yang sangat tinggi. Beberapa jenis antioksidan yang bisa Anda temukan di dalam buah ini adalah flavonoid, tannin, saponin, serta fenolik. Salah satu manfaat antioksidan adalah melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas. Dengan memiliki sel-sel tubuh yang sehat, Anda akan terhindar dari risiko berbagai penyakit. Ditambah lagi, sebuah studi dari Indian Journal of Public Health Research and Development menyatakan bahwa buah namnam memiliki potensi antibakteri.
Memelihara kesehatan kulitMenyantap buah namnam juga memberikan Anda manfaat berupa kulit yang sehat dan terawat. Ini karena kadar vitamin C di dalam buah namnam sangatlah tinggi. Menurut jurnal Nutrients, asupan vitamin C baik untuk memicu produksi kolagen pada kulit. Produksi kolagen yang cukup dapat membuat kulit terlihat lebih sehat, segar, dan awet muda. Selain itu, kandungan vitamin C serta antioksidan bisa melindungi kulit dari kerusakan akibat paparan sinar ultraviolet (UV).
Menurunkan resiko penyakit jantungManfaat lain yang bisa Anda dapatkan dari buah namnam adalah kesehatan jantung yang terjaga. Ini berkat kandungan antioksidan yang terdapat di dalam buah namnam. Menurut Cleveland Clinic, menyantap menu makanan yang kaya akan antioksidan dapat mengurangi risiko Anda untuk mengidap penyakit jantung. Tak hanya itu saja, asupan antioksidan juga membantu mencegah terjadinya aterosklerosis atau pengerasan pembuluh arteri. Aterosklerosis sering kali berkaitan dengan masalah pada jantung (Na’imah, 2021).
Tidak hanya itu saja, ternyata daun nam-nam juga memiliki berbagai manfaat bagi kesehatan seperti yang diungkapkan dalam penelitian (Komarudin et al., 2019) yaitu :
menghentikan diare mengobati penyakit kencing batu penawar darah tinggi serta kencing manis dapat menurunkan berat badanSelain itu Buah nam-nam dapat memberi efek penyegar badan dan daun namnam memiliki kadar vitamin C yang tinggi, Kadar vitamin C pada ekstrak etanol daun namnam dengan metode spektrofotometri uv-vis adalah 6,46 % (Komarudin et al, 2019).
Manfaat lain juga disebutkan oleh (Komarudin, et al, 2021) bahwa ekstrak dekok daun namnam (Cynometra cauliflora L.) memiliki efek dalam menurunkan kadar gula darah. Dosis ekstrak dekok daun nam-nam dosis 3 menunjukkan penurunan kadar gula darah yang paling baik dibandingkan dengan dosis 1 dan dosis 2. Dosis yang paling optimal terdapat pada dosis 3 ekstrak dekok daun namnam (Cynomtetra cauliflora L.). Dan berdasarkan hasil penelitian, obat pembanding yang digunakan adalah metformin, dan dosis yang hampir sama signifikannya dengan obat pembanding tersebut adalah dosis 3.
Referensi
Komarudin, Dede , Dewi Rahma Fitri, R. P. (2021). UJI EFEKTIVITAS EKSTRAK DEKOK DAUN NAMNAM ( Cynometra cauliflora L . ) TERHADAP PENURUNAN KADAR GULA. 02(02), 12–20.
Komarudin, D., Fauziah, S., & Vera Nisa Br Perangin-Angin, I. (2019). POTENSI EKSTRAK ETANOL DAUN NAMNAM (Cynometra cauliflora L.) SEBAGAI SUMBER VITAMIN C. MEDIKA TADULAKO, Jurnal Ilmiah Kedokteran, 6(2), 114–121.
Na’imah, S. (2021). 6 Manfaat Buah Namnam, Buah yang Khas Berwarna Hijau Kekuningan. https://hellosehat.com/nutrisi/fakta-gizi/manfaat-buah-namnam/