Nambah Penghasilan dari Budidaya Ikan Hias Guppy Yuk selama #belajardarirumah

Hallo teman teman OSC, apa kabar nii?? Kali ini saya akan sedikit memberi tips yang jarang diketahui orang-orang dalam budidaya ikan hias jenis Guppy.

Ikan hias guppy ini memiliki daya tarik tersendiri. Salah satu ketertarikannya ialah warna sirip dan bentuknya yang indah. Selain itu ikan hias ini bisa menghasilkan sedikit penghasilan tambahan yang sedikit cukup bagi mahasiswa/i. Tapi sebelum saya memberikan tipsnya, alangkah baiknya kita mengetahui sejarah dari ikan tersebut. Ikan guppy ini berasal dari Amerika Tengah dan Selatan yang ditemui oleh Robert John Lechmere Guppy. Jadi nama Gupppy sendiri berasal dari nama penemunya. Tepatnya, letak ikan ini ditemukan di Trinidada tahun 1866.

Namun, ikan guppy baru masuk ke Indonesia sekitar tahun 1920-an. Ikan hias ini dijuluki Million Fisih, karena kecepatan berkembang-biak yang tinggi. Termasuk pula jenis ikan hias yang mudah dibudidayakan.

Nah, agar cara ternak ikan guppy milikmu berhasil, ada beberapa tips nii dari saya sesuai dengan pengalaman saya sendiri. 1. Pilih dan pilah indukan yang bagus dan siap untuk di pijahkan, sebisa mungkin sudah melewati usia 2 sampe 3 bulan agar menghasilkan anakan yang bagus dan sehat. 2. Gunakan media yang bersih dan tanamlah tanaman air serta simpan batu di dalamnya agar berlumut yang nantinya lumut itu jadi tambahan makanan untuk ikan guppy. 3. Ganti air (1/3 nya) sebisa mungkin 3 kali sehari tujuan nya adalah untuk membuat nyaman si ikan tersebut dan mengembangkan bakteri yang ada di media tersebut. 4. Jangan lupa setelah menetas pisahkan indukan jantan supaya burayak ikan tersebut aman 5. Beri pakan alami untuk burayak seperti kutu air dan sejenisnya

Nah itu teman teman beberapa tips dari saya untuk membudidayakn ikan guppy. Gimana ? Mudahkan? Jangan lupa coba ya terimakasihh....

Cc : https://www.99.co/blog/indonesia/cara-ternak-ikan-guppy/

  62 Views    Likes  

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

previous post

Jadi Mahasiswa Aktif : Tips Sukses di Perkuliahan
SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

next post

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

related posts