Sertifikasi merupakan proses validasi yang dilakukan oleh pihak yang berwenang untuk menjamin bahwa seseorang memiliki kompetensi dan kualifikasi dalam suatu bidang tertentu. Dalam dunia kerja, sertifikasi dapat menjadi salah satu faktor penting dalam menunjang karir seseorang. Memiliki sertifikasi dapat memberikan banyak manfaat bagi karir seseorang, seperti menambah keyakinan diri, membuka kesempatan kerja yang lebih luas, menaikkan gaji, memperluas jaringan profesional, dan memberikan kesempatan untuk meningkatkan kompetensi. Namun, tidak sedikit individu yang masih meragukan pentingnya sertifikasi dalam menunjang karirnya. Oleh karena itu, dalam artikel ini saya akan menjelaskan mengenai pentingnya sertifikasi dalam menunjang karirmu kedepannya.
Salah satu manfaatnya jika kamu memiliki sertifikasi adalah menambah keyakinan dirimu. Sertifikasi menunjukkan bahwa seseorang telah melewati ujian yang ditentukan oleh pihak yang berwenang dan dinyatakan memiliki kompetensi dan kualifikasi dalam bidang tersebut. Hal ini akan memberikan rasa percaya diri pada dirimu dan membuatmu lebih siap untuk menghadapi tantangan di dunia kerja. Selain itu, sertifikasi juga dapat membuka kesempatan kerja yang lebih luas. Banyak perusahaan yang mencari kandidat yang memiliki sertifikasi tertentu untuk posisi tertentu. Oleh karena itu, memiliki sertifikasi dapat meningkatkan peluangmu untuk diterima bekerja di perusahaan yang kamu inginkan.
Sertifikasi juga dapat memperluas jaringan profesional seseorang. Jika kamu memiliki sertifikasi, maka akan bertemu juga dengan orang lain yang juga memiliki sertifikasi dalam bidang yang sama. Disini dapat menjadi kesempatanmu untuk membangun hubungan profesional yang bermanfaat. Terakhir, sertifikasi dapat memberikan kesempatan untuk meningkatkan kompetensimu. Kamu harus belajar dan mengikuti ujian untuk mendapatkan sertifikasi. Hal ini akan membuatmu terus belajar dan meningkatkan kompetensi dalam bidang yang ditentukan.
Dalam bidang IT sertifikasi dapat menjadi faktor penting dalam menunjang karir seseorang. Kabar baiknya Startup Campus berkolaborasi dengan Google membuka beasiswa Google Career Certificates melalui program "Startup Campus Bina Bangsa bersama Google" yang terbuka bagi mahasiswa, pekerja dan masyarakat umum yang berusia 18-30 tahun. Program ini akan memberikan beasiswa Google Career Certificates kepada 300 peserta di Indonesia. Jika kamu berminat bisa mendaftar melalui https://startupcampus.id atau bit.ly/SC_BeasiswaGoogle sebelum 12 Februari 2023. Sementara informasi lebih lanjut mengenai beasiswa ini dapat kamu lihat langsung di Instagram @startupcampus.id atau website startupcampus.id.
Image Source : Designed by pikisuperstar / Freepik
previous post
Jadi Mahasiswa Aktif : Tips Sukses di Perkuliahan