Menikmati hidangan lezat sembari menyaksikan pamandangan asri di tepi sungai tentu menjadi sebuah hiburan tersendiri. Suasana ini kini bisa didapatkan di River Moon. River Moon merupakan sebuah restoran di pinggir Kali Pusur, Klaten, Jawa Tengah. Restoran ini menjadi salah satu wisata yang tetap buka di masa Pemberlakuan Pembatasa Kegiatan Masyarakat (PPKM).
"Selama PPKM ini yang buka hanya restorannya saja, untuk wisatanya masih tutup," ujar pihak pengelola.
Fasilitas di River MoonRiver Moon menjadi spot favorit para pelancong di Klaten. Tak hanya menyuguhkan beragam sajian, tempat wisata ini juga menyediakan beragam fasilitas.
Saat tidak PPKM Darurat, pengunjung dapat menikmati fasilitas, seperti outbond, river tubing, camping ground, dan fun games lainnya.
Alat keselamatan untuk wahana-wahan tersebut juga tersedia di tempat ini. Pihak pengelola telah menyediakan pelampung, helm, ban dan instruktur tubing.
Usai puas berkegiatan Pengunjung bisa memesan makanan ringan, minuman, hingga makanan berat. Pengunjung bisa bersantap ditemani suasana asri di sepanjang aliran Kali Pusur yang tentunya membuat selera makan makin meningkat.
Akses dan Lokasi River Moon KlatenRiver Moon terletak di pusat Kota Klaten lebih tepatnya di Karanglo, Polanharjo, Klaten, Jawa Tengah. Restoran ini bisa diakses dengan kendaraan bermotor dan memiliki jarak tempuh sekitar 30 menit dari pusat kota.
Harga tiap wahana di River MoonHarga yang ditawarkan River Moon cukup beragam. Untuk bisa menikmati river tubing di Kali Pusur dengan jarak sejauh 500 meter, pengunjun perlu membayar Rp 15.000 per orang. Bagi pengunjung yang merasa kurang puas dengan jalur tubing tersebut, bisa mencoba jalur yang lebih panjang. Dengan membayar Rp 40.000 per orang, pengunjung bisa menikmati derasnya aliran Kali Pusur sejauh 2 kilometer. Harga tersebut sudah termasuk snack, air minum, dan mobil jemput. Untuk fasilitas outbond, tarifnya antara Rp 50.000 sampai dengan Rp 95.000 tergantung pada paket yang dipilih.
Saat PPKM sudah berlalu dan aktivitas wisata diizinkan beroperasi kembali, pengunjung bisa menjajal river tubing dan outbound. Saat berkunjung, jangan lupa patuhi protokol kesehatan, seperti memakai masker, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, dan mencuci tangan pakai sabun. Jangan lupa juga untuk segera melakukan vaksinasi.
Sumber gambar : Instagram new rivermoon
previous post
Jadi Mahasiswa Aktif : Tips Sukses di Perkuliahan