S - RADIO : Modernisasi Radio itu Perlu

Kicauan burung berhamburan dengan suasana yang terik ini tak membatas untuk berkunjung ke salah satu radio di kota Malang. Solagracia FM kini berubah nama menjadi “S Radio”, namun tetap dalam naungan PT. Solagracia. S-Radio berdiri sejak tahun 2005, dulunya Radio ini hanya radio komunitas Gereja dan dijadikan sebagai media khotbah Nasrani saat itu. Tentu mayoritas dari kontennya adalah konten Rohani, Khotbah, kaum Nasrani. Dan di tahun 2015 baru dikeluarkan secara resmi atau dikomersiilkan.

S-Radio Malang adalah Radio swasta yang memiliki tujuan untuk melayani kebutuhan masyarakat di Malang Raya akan informasi, pendidikan, hiburan dan sarana pengembangan bakat dan potensi diri. S-Radio pada akhir 2019, memunculkan format baru menjadi radio HITZ MUSIK TERBAIK. Memutar lagu-lagu HITS TOP 40 untuk menemani pendengar dalam beraktivitas apapun, disertai dengan informasi yang inspiratif dan menarik. S-radio sendiri ketika recrutment tidak melihat dari pandai atau tidaknya seseorang, asalkan kreatif sesuai dibidang yang diinginkan dan paham tentang radio pasti akan di accept diberikan pelatihan lebih lanjut. "Langkah yang S-Radio lakukan pada era digital ini adalah selalu mengikuti perkembangan media sosial, seperti meluncurkan Aplikasi S-Radio dan Web Radio. Selain itu di Instagram, Twitter, Tiktok, Facebook hingga WhatsApp." Ujar Pak Firman selaku produser S-Radio.

  45 Views    Likes  

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

previous post

Jadi Mahasiswa Aktif : Tips Sukses di Perkuliahan
SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

next post

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

related posts