Sering Mandi Larut Malam? Ini 5 Dampak Buruk Mandi Malam

Sering beraktivitas diluar hingga larut malam yang membuat kebanyakan orang menjadi dilema dan memilih untuk mandi larut malam. Mandi larut malam tentu berkeinginan untuk membersihkan badan agar dapat tidur dengan nyenyak dan nyaman, akan tetapi ancaman kesehatan yang dikatakan orang tua selalu kepikiran. Mandi larut malam memang memiliki manfaat baik, tetapi akan menjadi bahaya jika kamu mengabaikan beberapa faktor penting.

Pendapat dari dr.Resthie Rachmanta Putri. M.Epid. adalah hal-hal yang perlu diperhatikan adalah kondisi tubuh seperti apakah kamu sedabg sehat atau sedang sakit, suhu udara sedang sangat dingin atau tidak dan lainnya. Kondisi tersebutlah yang sebenarnya dapat memberikan dampak buruk bagi kesehatan orang yang sering mandi larut malam. Berikut lima bahaya mandi larut malam untuk kesehatan.

 

Memicu Asam Urat

Mandi pada larut malam dengan menggunakan air dingin dapat menyebabkan asam urat. Kita ketahui bahwa mandi dengan air dingin sangatlah menyegarkan pada tubuh, akan tetapi air dingin tersebut akan membuat seluruh sendi-sendi terasa nyeri. Akibat seiring bertambahnya usia, cairan pada sendi mengalami perubahan komposisi.

 

Risiko Masuk Angin

Suhu pada tubuh setiap orang berbeda-beda, jika mandi larut malam dengan kondisi suhu yang masih tinggi akan berakibat fatal yaitu akan mengalami masuk angin. Sangat disarankan sebaiknya mandi dengan kondisi air hangat atau bahkan tidak mandi sama sekali. Alternatif lainnya adalah dengan cukup membasuh wajah saja.

 

Metabolisme Tubuh Terganggu

Banyak beraktivitas pada siang hari membuat tubuh untuk beristirahat pada malam hari. Pada malam hari suhu tubuh akan melemah maka dibutuhkan untuk beristirahat. Mandi larut malam dengan air dingin dapat menyebabkan gangguan metabolism tubuh.

 

Pemicu Paru-paru Basah

Mandi larut malam akan mengakibatkan paru-paru basah. Kalimat tersebut sangat sering kita dengarkan saat hendak mandi larut malam, keadaan tersebut memang benar. Dengan sering mandi larut malam dengan air dingin akan memicu paru-paru basah dan merasakan ada masalah dalam pernapasan seperti batuk dan masalah pernapasan lainnya.

 

Penyebab Nyeri Otot

Pada malam hari pori-pori kulit akan terbuka yang menyebabkan bercampurnya suhu tubuh yang tinggi dengan air dingin yang digunakan saat sedang mandi. Hal tersebut akan mengakibatkan nyeri-nyeri pada otot.

 

 

 

 

Sumber:

https://kids.grid.id/read/472759292/jangan-lakukan-lagi-ini-dampak-buruk-mandi-malam-menggunakan-air-dingin?page=all

https://mediablitar.pikiran-rakyat.com/gaya-hidup/pr-32816016/8-dampak-buruk-mandi-malam-bagi-kesehatan

https://www.jpnn.com/news/jangan-terlalu-sering-mandi-dengan-air-hangat-bahaya-banget

https://glints.com/id/lowongan/mandi-malam-setelah-kerja/#.YaUJp9BByUk

https://merries.co.id/community-parenting/baby/bolehkah-si-kecil-mandi-saat-malam-hari

  40 Views    Likes  

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

previous post

Jadi Mahasiswa Aktif : Tips Sukses di Perkuliahan
SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

next post

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

related posts