Sering overthinking? Lakukan ini supaya hidup mu jauh lebih bahagia

Semakin dewasa permasalahan yang muncul bukan hanya sekedar permasalahan yang berkaitan dengan hal-hal sepele seperti dilarang orang tua untuk mandi hujan, main handphone terlalu lama dan sebagainya tetapi lebih dari itu. Terkadang kritikan dari orang lain membuat diri down, pencapaian dari orang lain membuat diri menjadi insekyur dan merasa jauh tertinggal dari pencapaian orang lain. Menjelang tidur terkadang otak berpikir secara berlebihan baik itu tentang pencapaian maupun masa depan sehingga hal ini menyebabkan kita takut untuk melangkah dan selalu merasa kurang.

Apa itu overthinking?

Overthinking berkaitan dengan perilaku individu yang berpikir secara berlebihan bahkan ia berpikir lebih jauh  dari fakta yang sebenarnya. Dampak dari overthinking ini secara tidak langsung bisa menyebabkan diri kita down dan selalu merasa kurang pantas serta tertinggal dari yang lain. 

Lalu bagaimana cara supaya sobat OSC terhindar dari overthinking? berikut hal-hal yang bisa kamu lakukan.

1.Lakukan hal sederhana ketika overthinking datang sebagai pengalihan Ketika sobat OSC mulai merasa berpikir berlebihan mengenai suatu hal segera lakukan kegiatan sederhana yang bisa mengalihkan pikiran seperti mengobrol dengan orang lain misalnya.

2.Tanamkan mindset ini Ketika sobat OSC mulai overthinking coba perlahan ubah mindsetnya. Daripada sobat OSC memikirkan "kenapa ya aku selalu bla..bla..bla" "tidak jauh lebih baik dari dia" lebih baik sobat OSC ubah menjadi "kenapa aku harus memikirkan ini?". Secara tidak langsung  hal ini bisa membantu sobat OSC untuk mengatasi overthinking yang terjadi.

3.Fokus terhadap pencapaian diri Fokuslah pada pencapain yang sudah sobat OSC raih dan jangan fokus terhadap pencapaian orang lain karena tidak adil rasanya ketika membandingkan versi terburuk diri mu dengan versi terbaik orang lain.

4.Hargai proses mu Setiap individu punya proses dan jalannya masing-masing fokuslah terhadap hal itu. Jika kita terus merasa tertinggal dari orang lain perlu diingat bahwasanya ketika kita mengikuti jalan orang lain maka selamanya akan tertinggal. Jadi  hargai proses mu dan fokus pada jalan mu sendiri.

5.Cari kesibukan Dengan melakukan kesibukan yang produktif hal ini bisa memangkas waktu overthinking mu karena sebagian besar waktu digunakan untuk hal positif dan jangan berikan celah untuk overthinking masuk menikmati sisa waktu berhargamu.

  123 Views    Likes  

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

previous post

Jadi Mahasiswa Aktif : Tips Sukses di Perkuliahan
SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

next post

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

related posts