tempat wisata menarik dan murah di tulungagung, Jawa timur

Berlibur memang menjadi suatu kegiatan yang banyak orang inginkan, apalagi dengan banyaknya masalah dan penat yang menumpuk, entah dari pekerjaan atau sekolah. Untuk berlibur juga tidak perlu jauh-jauh, di negara kita sendiri juga sebenarnya memiliki banyak surga tersembunyi yang wajib anda datangi. Seperti di Tulunagung, kabupaten yang mempunyai udara yang lumayan sejuk ini bisa menjadi pilihan tempat saat anda berlibur bersama dengan keluarga atau teman-teman anda.

1. Sungai Niyama

Obyek wisata yang satu ini tidak kalah menariknya dari destinasi wisata lain yang ada di Tulungagung. Di Sungai Niyama anda bisa menemukan sebuah terowongan yang sudah lumayan terkenal bagi penduduk sekitar karena terowongan ini sudah dibangun sejak jaman penjajahan Jepang.

Selain terowongan ini, di sana anda juga bisa melihat pemandangan alam yang indah, dan tidak hanya itu saja, aliran sungai yang tenang membuat sungai ini bisa dibuat untuk mandi atau sekedar bermain air.

Buat anda yang tertarik liburan kesini, silahkan saja arahkan kendaraan anda dari pusat kota Tulungagung menuju ke Pantai Sidem. Setelah melewati pintu masuk Pantai Sidem, ada jalan menurun, dan beloklah ke kanan. Terus saja sampai menemukan rumah yang ada gubuknya.

Alamat : Dusun Sidem, Desa Besole, Kecamatan Besuki, Kabupaten Tulungagung

Fasilitas : Lahan parkir, gazebo, warung

Jam buka : 24 jam

Tiket : Hanya biaya parkir

 

2. Pantai Ngalur

Di Tulungagung juga ada obyek wisata pantai yang bisa anda kunjungi, yaitu Pantai Ngalur. Biasanya pada saat hari libur atau akhir pekan tempat ini banyak dikunjungi oleh para pengunjung yang berasal dari dalam maupun luar kota.

Di obyek wisata ini anda bisa melihat panorama khas pantai yang tentunya sangat indah dan memanjakan mata. Pasirnya yang lembut dan terhampar luas bisa anda jadikan sebagai tempat untuk berpiknik atau bermain voli bersama dengan keluarga dan teman-teman. Ombaknya juga cukup tenang sehingga bisa untuk bermain. Letaknya tidak jauh dari pantai Sanggar.

Alamat : Desa Jengglungharjo, Kec. Tanggunggunung, Kab. Tulungagung

Fasilitas : Lahan parkir, gazebo

Jam buka : 24 jam

Tiket : Hanya biaya parkir

 

3. Gunung Budeg

Bagi anda yang pecinta alam atau gemar dengan kegiatan menantang seperti mendaki gunung, di Tulungagung anda bisa mengajak teman-teman anda untuk menaklukan Gunung Budeg.

Gunung yang berada di ketinggian sekitar 600 mdpl memang menjadi salah satu tempat favorit para pecinta alam di sana untuk melakukan pendakian. Untuk mencapai puncaknyaa hanya membutuhkan waktu sekitar 2 jam saja. Jalur yang kita lewati cuku terjal dan menantang. Semua rasa lelah anda akan terbayar begitu sampai di puncaknya yang memiliki keindahan alam serta hamparan luas daerah Kabupaten Tulungagung.

Alamat : Dusun Kendit, Desa Tanggung Kecamatan Campurdarat, Kabupaten Tulungagung

Fasilitas : Lahan parkir, warung

Jam buka : 24 jam

Tiket : Hanya biaya parkir

 

5. Air Terjun Parang Kikis

Selanjutnya anda bisa melanjutkan petualangan anda di Tulungagung dengan mengunjungi obyek wisata yang satu ini, yaitu Air Terjun Parang Kikis. Sebagai salah satu destinasi wisata favorit di sana, tidak heran jika tempat ini ramai dikunjungi wisatawan saat musim liburan.

Walaupun lokasi dari Air Terjun Parang Kikis ini lumayan tersembunyi bukan berarti pemandangannya tidak menarik, justru kealamian dari tempat ini masih sangat terjaga dan juga di sana anda bisa menikmati segarnya air terjun dengan mandi di sungai yang ada di bawahnya. Karena rimbunnya pepohonan dan tumbuhan di sekitarnya, udara yang ada di tempat ini juga sangat sejuk dan bebas polusi.

Letak air terjun parang Kikis ini ada di

Alamat : Desa Gambiran, Kecamatan Pagerwojo, Kabupaten Tulungagung

Fasilitas : Lahan parkir, toilet, warung

Jam buka : 24 jam

Tiket : -

 

6. Pantai Lumbung

Obyek wisata selanjutnya di Tulungagung yang wajib juga untuk anda kunjungi saat berlibur adalah Pantai Lumbung. Pantai ini dinamakan demikian karena di sana ada sebuah batu karang di pinggir pantai, dalam bahasa Jawa, batu besar semacam itu disebut “watu lumbung.”

Walaupun batu ini tidak bisa dipanjat, para pengunjung masih bisa menjadikannya sebagai obyek foto yang tidak boleh dilewatkan. Selain pemandangan bebatuan yang eksotik, di sana anda bisa mendirikan kemah sambil membakar ikan atau jagung bersama dengan keluarga dan atau teman.

Walaupun lokasinya agak jauh dari tengah kota, panorama yang akan anda dapatkan di sana bisa membuat pikiran anda terbebas dari stres.

Alamat : Pucang Laban, Kab. Tulungagung, Jawa Timur 66284

Fasilitas : Lahan parkir, toilet, warung

Jam buka : 24 jam

Tiket : Hanya biaya parkir

 

  121 Views    Likes  

Cetak Prestasi dengan Strategi Persiapan Ujian Terbaik

previous post

MASIH SEPI PEMINAT? INI DIA KEUNTUNGAN DARI MASUK JURUSAN TEKNIK LINGKUNGAN!
Cetak Prestasi dengan Strategi Persiapan Ujian Terbaik

next post

Cetak Prestasi dengan Strategi Persiapan Ujian Terbaik

related posts