Tidak hanya di Cappadocia, 7 Tempat Wisata di Indonesia yang Punya Wahana Balon

Ke Cappadocia???, ke Indonesia saja dulu...

Cappadocia, tentu tidak asing dengan namanya. Cappadocia menjadi perbincangan yang sedang hangat baru-baru ini lewat web series Layangan Putus. 

Cappadocia sendiri adalah kawasan kuno dari wisata balon udara yang merupakan salah satu situs  warisan dunia UNESCO. Kawasan ini terletak di salah satu dataran tinggi berbatu yang ada di negara Turki. 

Untuk bisa menikmati wisata balon udara tersebut, sebenarnya tidak perlu jauh-jauh pergi ke Cappadocia. karena di Indonesia sendiri juga memiliki  kawasan wisata yang menawarkan sensasi menaiki Balon Udara seperti di Cappadocia. Di mana sajakah  itu???

Berikut, beberapa lokasi yang menyediakan wisata balon udara mirip seperti di Cappadocia yang nantinya  bisa kalian masukkan ke dalam daftar referensi liburan yang akan datang.

1. Bukit TeletubbiesBlitarJawa Timur

Salah satu lokasi di Jawa Timur yang dapat dijangkau dengan mudah adalah Blitar. Kota ini memiliki kawasan wisata  balon udara  yang bernama Bukit Telletubbies. Lokasi ini tepatnya berada di  Tower Dusun Kampunganyar Desa Sumberasri Kecamatan Gunung Kelud, Blitar. Dibukit ini pengunjung dapat menjadi objek swafoto dengan latar belakang Balon Udara yang seakan-akan terbang melintasi hamparan bukit yang menghijau.

Wisata ini beroperasi mulai pukul 08.00-17.00 waktu setempat. Harga masuk lokasi wisata hanya Rp3 ribu saja per orangnya. 

2. Taman Nasional Gunung Bromo Tengger Semeru (TNBTS), Jawa Timur

Selain di Blitar, provinsi Jawa Timur memiliki kawasan wisata yang menjadi favorit bagi pengunjung yaitu Kawasan Taman Nasional Gunung Bromo Tengger Semeru, Jawa Timur. Wisata balon udara di gunung Bromo ini sudah ada sejak 2019.

Di kawasan wisata ini pengunjung  dapat menikmati wisata balon udara dengan ketinggian 50 meter di atas permukaan tanah dengan durasi 10 menit. Selain itu pengunjung dapat menyaksikan matahari terbit dari puncak kawah Bromo. Kawasan wisata ini bekerja sama dengan perusahaan swasta, Fly Tours Indonesia. Dengan membayar 500ribu per-orang pengunjung dapat menaiki Balon Udara . 

3. Kawasan Wisata Sari Ater Hotels Resort, SubangJawa Barat

Tak hanya di Jawa Timur, Di Jawa Barat juga memiliki wisata balon udara, tepatnya di kawasan wisata Sari Ater Hotels Resort, Subang, Jawa Barat. Selain wisata balon udara, Sari Ater juga dikenal sebagai tempat pemandian air panas alaminya.

Bekerja sama dengan Hot Air Balloon Indonesia, pengunjung dapat menikmati balon udara di pagi hari dengan pemandangan perbukitan hijau dan menikmati udara pegunungan di ketinggian. Dengan membayar Rp 650ribu rupiah, pengunjung dapat menaiki Balon Udara hingga ketinggian 40 meter dengan durasi penerbangan selama 15 menit.

4. Kawasan Resort Tanah Gajah, Ubud, Bali

Bagi kalian yang sedang berlibur di Bali, tidak ada salahnya untuk mencoba wisata balon udara. Kalian dapat mengunjungi Kawasan Resort Tanah Gajah, Ubud, Bali. Resort bintang lima di Bali yang menawarkan pengalaman wisata balon udara yang menakjubkan.

Pihak resort menyediakan wahana untuk naik balon udara pada pagi atau sore hari. Kalian dapat menikmati pulau Dewata dengan ketinggian 50 meter selama 10 menit dengan menaiki wahana ini. Untuk bisa menikmati wisata ini, kalian harus merogoh kocek mulai dari Rp1,2 juta hingga Rp2,1 juta.

5. Kawasan Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta

Di Jakarta, ada juga wisata balon udara yang dapat kalian nikmati yaitu di Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta yang ternyata sudah memiliki wisata balon udara sejak 2012. Balon udara dengan diameter 69 meter persegi ini bisa menampung hingga 30 orang. Bisa dibilang, balon udara di Taman Mini Indonesia Indah menjadi terbesar dan tertinggi di Indonesia.

Dengan harga Rp100ribu-Rp120ribu untuk dewasa dan Rp60ribu-Rp80ribu untuk anak-anak, kalian dapat menikmati pemandangan Jakarta dengan ketinggian 150 meter selama 15 menit. 

6. Kawasan Wisata The Lodge MaribayaBandung

Tidak hanya di Subang, wisata balon udara di Jawa Barat juga ada di Bandung. Tetapi, balon udara yang ada di The Lodge Maribaya, Bandung bukan untuk diterbangkan, melainkan hanya untuk menjadi lokasi foto.

Wisata ini beroperasi mulai dari pukul 09.00-17.00 untuk menampilkan foto estetik di media sosfoto Walaupun hanya dijadikan sebagai tempat swafoto saja, The Lodge Maribaya juga menyediakan glamour camping dengan fasilitas mewah dan berbagai pelayanan seperti memperoleh akses ke arah hutan pinus.

7. He Ha Sky ViewYogyakarta

Yogyakarta juga memiliki kawasan wisata yang bernama He Ha Sky View. Di kawasan ini terdapat jembatan kaca yang cukup unik dan satu Balon Udara yang sudah terbang. Dengan membayar 30ribu rupiah, pengunjung bisa berfoto dengan latar belakang Balon Udara tersebut. 

Jadi, tunggu apalagi, tidak perlu jauh-jauh ke Turki kan...di Indonesia juga ada.

  188 Views    Likes  

Tips Belajar Efektif Ala Elon Musk

previous post

Kenal Lebih Dekat Dengan Beasiswa OSC Medcom.id
Tips Belajar Efektif Ala Elon Musk

next post

Tips Belajar Efektif Ala Elon Musk

related posts