Tips Agar Tetap Fit dan Fokus Belajar Di Bulan Ramadhan

Halo Sobat OSC!

Gimana kabar kalian nih ? Selama bulan ramadhan umumnya waktu belajar di bangku sekolah maupun di bangku kuliah akan dipotong beberapa jam. Tentu saja hal itu untuk menjaga para pelajar dan mahasiswa untuk tetap bisa berfokus di era gempuran lapar dan haus. Jadi kali ini aku mau membagikan tips kepada kalian semua agar tetap fit dan fokus saat belajar di bulan Ramadhan.

1. Jangan Melewatkan Sahur

Sebenarnya gak perlu nunggu bulan ramadhan dulu kita harus punya stamina yang baik, hari-hari biasa pun harus tetap fit biar mudah menjalani hari dan mencerna materi selama belajar. Lalu bagaimana menjaga stamina agar tetap fit saat berpuasa? Yang pastinya adalah jangan pernah melewatkan sahur, karena sahur akan memberikan energi yang cukup besar untuk kamu beraktivitas di pagi hari dan setelahnya. Dengan begitu dijamin kamu gaakan merasa cepat lelah dan hilang fokus selama belajar.

2. Tidur Yang Cukup

Seperti yang kita tau, tidur merupakan kebutuhan paling penting untuk tubuh manusia. normalnya kita butuh istirhat sebanyak 7-8 jam. Jika manusia kurang tidur, akan banyak dampak buruk yang diterima dan tentunya itu akan menganggu aktivitas termasuk belajar. Jadi agar kita bisa fokus belajar selama berpuasa, kunci pentingnya adalah tidurr yang cukup.

3. Membuat Jadwal

Ini penting bange sih, dengan membuat jadwal kita bisa menjalani hari dengan terstruktur. Buatlah to do list today atau hal yang mau kita lakukan pada hari itu. Dengan begitu kita bisa menyimpan banyak energi karena tidak akan terdistrak hal lain yang tidak termuat dalam list. Hal ini juga akan menyisakan banyak waktu yang bisa digunakan untuk isitirahat ataupun belajar.

4. Jangan Lupa Bahagia

Walaupun seharian menahan lapar dan dahaga, itu bukan menjadi alasan kita murung ataupun merasa bad mood. Justru dengan berpuasa banyak hikmah dan membuat kita jadi lebih bersyukur. Jalani harimu dengan senang dan perbanyak ibadah sembari menunggu bedug maghrib. Dengan merasa bahagia, maka mood kita akan stabil dan belajar akan terasa menyenangkan.

Itu dia tips yang bisa kamu terapkan selama bulan Ramadhan agar tetap fit dan fokus belajar. Kalau kamu merasa artikel ini berguna, jangan lupa di like and share yaa. see you next time ...

  44 Views    Likes  

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

previous post

Jadi Mahasiswa Aktif : Tips Sukses di Perkuliahan
SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

next post

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

related posts