Untuk sobat Osc yang ingin melanjutkan kuliah di luar kota jangan takut dan jangan khawatir menjadi anak rantauan. Jadi anak rantauan seru kok guys hehehe..
Menjadi mahasiswa rantau merupakan sebuah tantangan tersendiri, terutama untuk mahasiswa baru yang pertama kalinya tinggal jauh dari orang tua dan harus mengurus semua kebutuhan sendiri selama tinggal di kos.
Salah satu kendala yang dihadapi mahasiswa rantau adalah masalah keuangan. Mulai dari pergaulan sekitar yang hedon hingga uang saku habis di pertengahan bulan dan yang lainnya.
Oleh karena itu, sangat penting bagi mahasiswa rantau untuk mengelola keuangan agar uang saku pemberian orang tua cukup untuk memenuhi kebutuhan hingga akhir bulan, bahkan memiliki tabungan.
Mau Nge-kost tapi tetep hemat? Yuk, simak tips dan triknya di bawah ini guys...
1. Menulis List Kebutuhan
Dengan cara menyusun daftar kebutuhan yang harus dibeli dan dibayar, dimulai dari yang sifatnya penting dan mendesak hingga kebutuhan yang bisa ditunda.
Dengan ini sobat Osc akan bisa menggunakan uangmu secara bijak sesuai dengan kebutuhan teman-teman.
2. Mencatat Setiap Pengeluaran Harian
Walaupun terdengar sepele, mencatat setiap pengeluaran sekalipun nominalnya kecil itu cukup penting.
Dengan cara ini, sobat Osc akan tahu berapa uang yang di keluarkan dalam sehari dan untuk kebutuhan apa uang itu digunakan, lebih disiplin dalam membelanjakan uang, serta bisa menjadi bahan evaluasi. Mencatat setiap pengeluaran hal ini bisa dilakukan di waktu luang.
3. Membiasakan Diri untuk Menabung
Mungkin masih cukup banyak dari mahasiswa rantau yang beranggapan bahwa menabung adalah hal yang cukup sulit untuk dilakukan.
Sobat Osc bisa memulai dengan menyisihkan sejumlah uang untuk ditabung ketika membuat pos-pos pengeluaran.
Menabung tidak harus dengan nominal yang besar, berapapun nominal yang kamu tabung, jika dilakukan secara rutin maka lama-kelamaan akan terkumpul dan bisa menjadi dana darurat.
4. Memasak Sendiri
Makan adalah kebutuhan pokok yang harus terpenuhi, namun dalam hal memilih makanan, kamu juga harus menyesuaikan dengan anggaran.
Dibandingkan dengan membeli makanan di luar setiap kali makan, akan lebih hemat jika kamu membuat makanan sendiri. Jika ingin lebih berhemat, kamu bisa memanfaatkan diskon atau potongan harga yang banyak ditawarkan di fitur aplikasi online seperti Gofood dari Gojek, Grabfood dari Grab, Shopeefood dari Shopee, dan masih banyak lagi.
5. Memilih Transportasi Sesuai Kebutuhan
Cara menghemat pengeluaran salah satunya adalah dengan memilih transportasi dengan bijak.
Jika jarak dari kos menuju kampus cukup dekat dan bisa dijangkau dengan berjalan kaki, maka jalan kaki bukanlah ide yang buruk.
Namun jika jarak kampus cukup jauh atau ketika kamu ingin pergi ke suatu tempat misalnya berbelanja bulanan di swalayan, maka kamu bisa menggunakan jasa ojek online.
6. Mencari Pemasukan Tambahan
Sebagai mahasiswa, tidak menutup kemungkinan untuk bisa mendapatkan pemasukan tambahan.
Pemasukan itu bisa didapatkan dengan berbagai cara, misalnya berjualan online, menjadi guru privat mata pelajaran, atau bekerja part time secara remote seperti desain dan copywriting .
Dengan mendapatkan penghasilan tambahan, maka kamu tidak hanya bergantung pada pemberian orang tua saja.
Selain itu, pengalaman bekerja ini nantinya akan menjadi menjadi nilai plus ketika kamu memasuki dunia kerja lho...
7. Disiplin
Hal terakhir yang harus dilakukan oleh mahasiswa rantau dalam mengelola keuangan adalah disiplin.
Semua tips di atas bila tidak dilakukan secara rutin dan disiplin maka tidak akan mencapai tujuan tercapainya pengelolaan keuangan yang baik.
Nah, itu dia tips-tips mengelola keuangan untuk kamu, para mahasiswa rantau terutama mahasiswa baru. Semoga tips diatas dapat membantu dan bisa kalian terapkan, ya!
previous post
Jadi Mahasiswa Aktif : Tips Sukses di Perkuliahan