TIPS MENGHILANGKAN RASA INSECURE

Insecure adalah kondisi dimana seseorang merasa tidak mampu, tidak percaya diri, cemas akan sesuatu hal. Masih banyak diantara kita yang terkadang merasa insecure melihat sesuatu. Padahal, dengan adanya insecure didalam diri kita adalah hal negatif yang harus kita hilangkan. Berikut ini tips menghilangkan rasa insecure :

1. Jangan Membandingkan Diri dengan Orang Lain

Sobat OSC bisa melihat seseorang yang memiliki kelebihan sebagai motivasi didalam diri, tetapi jangan sampai membandingkan diri kita dengannya. Membanding-bandingkan justru membuat diri kita merasa terpuruk yang akhirnya dapat menimbulkan rasa iri. Setiap orang pasti menunjukkan versi terbaiknya masing-masing. Jadi, jangan pernah membandingkan diri kita dengan orang lain.

 

2. Jari Diri Sendiri

Buat standar terbaik versi sobat osc tanpa harus menjadi pusat perhatian. Yakinkan didiri sendiri bahwa kita memiliki kelebihan yang belum tentu dimiliki oleh orang lain. Fokus pada diri sendiri & buat versi ternyaman kamu.

 

3. Berhenti Menyalahkan diri sendiri

Melawan pikiran-pikiran negatif yang muncul memang bukan hal yang mudah dilakukan. Yakinkan diri kita bahwa setiap orang pasti pernah malakukan kesalahan dan berusaha untuk mencari solusinya. Selain itu, hilangkan rasa cemas dengan melakukan hal-hal yang kita senangi.

 

4. Berikan Apresiation Kepada Diri Sendiri

Mau sekecil apapun pencapaian kita, tetap berbanggalah pada diri sendiri karena ini bisa meningkatkan rasa percaya diri. Ketika sobat osc mendapatkan pujian dari orang sekitar, jadikan itu sebagai bentuk rasa pengingat agar insecure itu tidak timbul didalam diri.

 

5. Beranikan Diri Bersosialisasi

Beranikan diri kita untuk bersosialisasi dengan orang baru. Hal ini menjadi dasar untuk kita menghilangkan rasa insecure. Rasa cemas, ketakutan maupun yang lainnya dapat kita hilangkan dengan cara belajar perlahan untuk mengenal lingkungan baru. Mulailah dari hal kecil, semua membutuhkan yang namanya proses. Selagi kita masih berusaha, semua dapat pasti dapat teratasi.

  38 Views    Likes  

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

previous post

Jadi Mahasiswa Aktif : Tips Sukses di Perkuliahan
SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

next post

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

related posts