Sebagai pelajar maupun mahasiswa, prose pembelajaran sangatlah penting bagi kemajuan dan pencapaian di masa pendidikan. Proses pembelajaran yang benar bisa memberikan dampak yang besar untuk peningkatan kualitas seorang mahasiswa. namun, selain proses belajar yang baik dan benar, proses belajar harus bisa membuat pelajar tersebut nyaman. Dengan itu maka pelajar bisa menghabiskan waktu yang cukup untuk mengasah dan meningkatkan kemampuannya. Berikut beberapa tips agar kamu bisa belajar dengan nyaman!
1. Siapkan tempat belajar yang bersih
Tempat belajar merupakan salah satu aspek penting yang perlu diperhatikan dalam proses pembelajaran. Dengan tempat yang bersih dan rapi, proses belajar bisa berjalan dengan lancar. Tempat yang bersih dan rapi bisa menimbulkan suasana tenang, sehingga bisa membantu untuk menciptakan proses belajar yang nyaman.
2. Tempat belajar dengan suasana yang sesuai
Hal selanjutnya yang harus disiapkan untuk menciptakan kenyamanan dalam belajar yaitu suasanya yang sesuai dengan preferensi masing-masing. Beberapa pelajar memiliki perbedaan dalam hal ini, seperti terdapat beberapa orang yang menyukai suasananya dengan mendengarkan musik dan ada pula orang yang menyukai suasana yang hening dan tenang. Dengan suasana sesuai preferensi masing-masing bisa meningkatkan hasil belajar atas kenyamanan proses tersebut.
3. Cara belajar yang tepat
Dalam membuat suasana nyaman, cara atau teknik dalam belajar juga sangat berpengaruh. Beberapa cara belajar juga berpengaruh dalam meningkatkan kualitas hasil serta proses belajar. Beberapa Teknik Belajar diantaranya yaitu Teknik Pomodoro yang bisa kamu coba jika mudah terdistraksi, Teknik Belajar Feynman dengan cara belajar seperti mengajarkan orang lain, Teknik Belajar "eat that frog" untuk kamu yang susah menentukan prioritas karena banyaknya tugas ataupun kegiatan, Teknik Mencatat Cornell untuk mempermudah pemahaman materi, Teknik SQ3R (Survey, Question, Read, Recite, and Review) dan lain sebagainya.
Dengan memperhatikan beberapa hal di atas, proses belajar bisa dilakukan dengan nyaman dan juga dengan hasil yang memuaskan. Berdasarkan proses belajar tersebut, mahasiswa atau pelajar bisa meningkatkan kualitas belajar serta meningkatkan kemampuan. Beberapa tips tersebut bisa membantu dalam melakukan usaha yang maksimal untuk mencapai hasil yang sesuai.
Sumber:
1. Gramedia. (n.d.). 5 Teknik Belajar yang Patut Dicoba Agar Belajar Makin Efektif. diakses pada December 27, 2022, dari https://www.gramedia.com/literasi/5-teknik-belajar-yang-patut-dicoba-agar-belajar-makin-efektif/
2. study_1 noun. (n.d.). Oxford Learner's Dictionaries. diakses pada December 27, 2022, dari https://www.oxfordlearnersdictionaries.com/definition/english/study_1?q=study
previous post
Jadi Mahasiswa Aktif : Tips Sukses di Perkuliahan