yuk, Berikan Self Reward untuk dirimu sendiri!

Hallo Teman-teman OSC! Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan beberapa Tips nih kepada teman-teman semua untuk memberikan penghargaan diri kepada diri sendiri.

Di tengah proses dan usahamu dalam mewujudkan mimpi, pasti ada masa dimana kita merasa capek, lelah. Ada kalanya rasa bosan datang menghampiri karena kita terlalu fokus melakukan kegiatan sehari-hari.kamu sudah kerja keras mengeluarkan seluruh jiwa dan raga hingga pencapaian saat ini. Walaupun belum sampai titik puncak, kamu tetep berhak bersenang-senang dengan bisa memberikan penghargaan untuk diri alias self-reward.

Penting nya self reward

Rasa lelah, bosan dan jenuh, kalau dibiarkan begitu terus bisa-bisa kamu menjadi sangat depresi. Bahkan bisa bikin kamu move on juga dari pekerjaan atau sesuatu yang ingin kamu capai. Nah pasti nggk mau kan? Nah, makanya di sini self-reward itu juga menjadi salah satu kebutuhan manusia.

Memberikan penghargaan atas kerja keras yang sudah kamu lakukan bisa mengembalikan semangatmu ketika merasa sangat ingin menyerah. Ketika kamu memberikan penghargaan atas diri sendiri, otak secara tidak langsung akan melepaskan hormon dopamine yang membuat kita merasa jauh lebih baik. Hormon ini yang juga akan menjadi obat stres sehingga pikiranmu selalu berfikir positif. Self-reward juga bisa jadi bentuk rasa sayang pada diri sendiri agar selalu percaya diri. Lingkungan juga akan merasakan energi positif yang terpancar dari dirimu.

Meskipun penting untuk menghargai diri sendiri, tapi self-reward juga bisa berdampak negatif. Seandainya kamu berhasil menghafalkan suatu rumus, lalu kamu membebaskan diri dan bermain game sampai lupa waktu. Atau kamu memakanan makanan yang kurang baik untuk tubuhmu. Self-reward bukan berarti melalukan refreshing secara berlebihan. Bukan berarti lupa akan menjadi tugas utama yang kamu kerjakan. Malahan bisa-bisa kamu menjadi malas untuk melanjutkan sesuatu yang akan kamu kerjakan selanjutnya.

Memilih bentuk reward yang keliru, tidak akan membuatmu menjadi lebih baik. Makanya kita harus dapat memilih penghargaan yang baik untuk diri sendiri.

4 bentuk self-reward yang baik buat diri sendiri?

1. Quality time dengan keluarga

Reward-mu bisa bersama keluarga! Kamu bisa menghabiskan waktu bareng keluarga sekedar hangout ke tempat makan, jalan-jalan di sekitar kota atau pergi ke rumah kerabat untuk membicarakan hal-hal positif. Quality time bareng keluarga membuatmu lebih akrab dan tidak menutup kemungkinan kamu punya ide-ide bisnis fresh .

2. Relevansi

Pastikan penghargaan yang diberikan pada dirimu sendiri tidak bertolak belakang. Misalnya, kamu ingin menghemat lebih banyak uang hasil gaji.Jika demikian, jangan memberi self-reward dengan membeli barang mahal dan harus bisa memfilter harga saat ingin membeli sesuatu yang kamu inginkan. Di pastikan kamu akan dapat menghemat uang yang kamu hasilkan dengan signifikan.

3. Mengikuti Kelas Pelatihan

Saat ini ada banyak komunitas yang menyediakan kelas pelatihan yang sangat seru. Mulai dari membuat kerajinan tangan, memasak menu-menu baru, berkebun sampai kelas yang bisa dibilang sedikit serius untuk dipelajari. dengan mengikuti kelas dapat membuka pikiran dan wawasanmu jauh lebih luas.

4. Mendengarkan Musik Kesukaan

Mendengarkan musik kesukaan bisa menjadi hadiah atas penghargaan untuk dirimu. Musik bisa menenangkan dan mengubah suasana hati menjadi lebih  happy. Dengan memilih jenis musik kesukaan mood kamu akan menjadi lebih baik. Coba mendengarkan musik slow untuk meringankan beban pikiran. Kamu bahkan dapat memutar musik sambil melakukan pekerjaanmu kalau itu bisa membuatmu menjadi lebih semangat

Jangan lupa memberikan penghargaan pada dirimu, ya!

  34 Views    Likes  

meriah Megah Acara Orientasi Mahasiswa Baru Universitas Ciputra Surabaya

previous post

Mengenal Lebih Dekat Dengan Universitas Mercu Buana Jakarta
meriah Megah Acara Orientasi Mahasiswa Baru Universitas Ciputra Surabaya

next post

meriah Megah Acara Orientasi Mahasiswa Baru Universitas Ciputra Surabaya

related posts