Yuk Kenali Apa Saja Motivasi Wisatawan untuk Berkunjung ke Destinasi Wisata!

Halo Sobat OSC..

Semoga dalam keadaan sehat selalu,

Pada artikel kali ini akan membahas terkait berbagai motivasi wisatawan sebelum memutuskan untuk jalan-jalan berkunjung ke sebuah destinasi wisata. Sebelum itu apa sebenarnya definisi dari motivasi wisatawan? Motivasi wisatawan merupakan faktor yang mendorong wisatawan yang berasal dalam diri atau dari luar yang mempengaruhi pengambilan keputusan mereka untuk berwisata. Motivasi sendiri terbagi menjadi 2 yaitu faktor pendorong dan faktor penarik. Faktor push adalah faktor pendorong yang merupakan motivasi dari diri seseorang. Sedangkan faktor pull merupakan faktor lingkungan yang menjadi penarik seseorang dalam berwisata. Sehingga terdapat motivasi yang berbeda-beda yang dimiliki wisatawan sebelum datang berkunjung ke sebuah destinasi, kira-kira ada apa saja? Kita bahas satu-persatu yuk.

Faktor push (pendorong) Escape.

Faktor ini muncul ketika orang-orang lelah beraktivitas padat yang kemudian melakukan perjalanan wisata untuk sekedar melepas kejenuhan.

Educational Opportunity.

Faktor ini muncul ketika wisatawan ingin mendapat kesempatan untuk berkunjung ke destinasi yang dapat menjadi sarana edukasi budaya dan sejarah beserta keunikannya yang jarang ditemukan di tempat lain.

Social Media.

Social media kini juga menjadi faktor yang sangat berpengaruh untuk meningkatkan minat wisatawan, contohnya yaitu dengan melihat banyaknya foto dan video yang yang menarik dan diposting melalui social media maka akan banyak orang yang mengakses dan penasaran untuk melihat destinasi tersebut secara langsung.

Play.

Faktor lainnya yang mendorong wisatawan yaitu keinginan untuk memiliki waktu khusus untuk bersenang-senang dengan teman atau kerabat dengan beragam fasilitas yang ditawarkan di destinasi pilihan mereka.

 

Faktor pull (penarik) Lokasi yang strategis.

Pemilihan lokasi juga seringkali menjadi bahan pertimbangan dalam membuat keputusan berwisata, umumnya lokasi yang mudah terjangkau oleh beragam transportasi akan menjadi faktor yang menentukan bagi wisatawan.

Atraksi dalam destinasi.

Atraksi wisata yang dimiliki destinasi umumnya dapat menarik minat wisatawan untuk datang berkunjung, atraksi dapat dilakukan dalam berbagai bentuk contohnya seperti Festival. Melalui atraksi tentunya wisatawan tidak hanya menikmati sarana dan prasarana destinasi melainkan mereka dapat menikmati atraksi yang dapat menambah pengalaman baru serta kesan positif selama melakukan perjalanan wisata.

Fasilitas yang memadai.

Destinasi yang memiliki fasilitas yang lengkap dan memadai tentunya akan menjadi faktor yang dicari oleh wisatawan terlebih apabila kondisi fasilitas terawat dengan kondisi cukup baik, karena tentunya wisatawan akan lebih menikmati wisata mereka dengan fasilitas pendukung yang menunjang aktivitas mereka selama berada di destinasi tersebut.

Akomodasi mudah.

Destinasi dengan akomodasi yang mudah tentunya menjadi faktor pilihan wisatawan, terlebih apabila terletak dekat dengan akomodasi lainnya seperti rumah makan, peninapan, dan sebagainya.

 

Itulah beberapa contoh dari motivasi wisatawan yang menjadi faktor pendorong maupun faktor penark bagi mereka dalam menentukan keputusan untuk berwisata ke sebuah destinasi.

Jadi Sobat OSC, kira-kira faktor yang mana yang paling sering dialami oleh sobat semua nih? Jangan lupa untuk stay safe selalu saat berpergian ya!

  1359 Views    Likes  

Tips Belajar Efektif Ala Elon Musk

previous post

Kenal Lebih Dekat Dengan Beasiswa OSC Medcom.id
Tips Belajar Efektif Ala Elon Musk

next post

Tips Belajar Efektif Ala Elon Musk

related posts