Be Your Own Cheerleader, Not Just For Others!

Sebagai manusia, kita memiliki dua cara berbeda untuk berbicara dengan diri kita sendiri. Yang pertama termasuk bersikap kritis, menghakimi, dan lebih aware dan khawatir dengan diri kita sendiri. Cara kedua kita dapat berbicara kepada diri kita sendiri adalah mengenali dan menghargai ide-ide baik, perilaku, dan pengaruh positif yang telah kita ciptakan setiap hari sambil memperhatikan keindahan dan keagungan segala sesuatu disekitar kita. Namun terkadang normalnya dalamm kehidupan kita melalui situasi senang dan terpuruk, dimana ketika dalam situasi terpuruk atau sedih sejatinya membutuhkan penyemangat. Dan tidak semua orang beruntung untuk memiliki penyemangat disekeliling mereka ketika menjalani usaha untuk mencapai target dan tujuan dalam hidup. Seperti misalnya tim basket yang sedang bertanding untuk berusaha mencapai kemenangan, dipinggir lapangan ada cheerleader yang siap dan semangat mendukung mereka.

Cheerleader, mereka bukan sesuatu yang sering kita bicarakan, tetapi mereka memenuhi berbagai kebutuhan. Mereka tidak hanya membantu mencerahkan apa yang mungkin, bagi sebagian orang menjadi proses yang agak membosankan, tetapi juga membantu merayakan kemenangan dan menawarkan motivasi saat tim sangat membutuhkan dorongan. Cheerleader adalah mereka yang mendukung kita saat kita mencoba mencapai tujuan yang tampaknya musahil dan yang memberi kita semangat untuk terus maju saat kita menghadapi pukulan atau kekecewaan. Sayangnya, bagi kita yang sedang berusaha mencapai sesuatu yang mungkin tidak biasa atau berisiko, entah itu di bidang kreatif atau lainnya, para cheerleader ini sulit ditemukan. Kita terkadang menghadapi tekanan hidup dan peluang sulit tanpa dukungan apapun. Tapi sayangnya, tidak semua orang memiliki cheerleader itu.

Jadi, apa yang kamu lakukan ketika kamu merasa tidak memiliki cheerleader? Jadilah cheerleader bagi dirimu sendiri!

Menjadi cheerleader bagi diri sendiri tidak berarti kamu harus mengenakan seragam atau melambaikan pom-pom. Menjadi cheerleader bagi diri sendiri, berarti menjadi sumber dorongan dan antusiasme untuk dirimu sendiri saat menghadapi tantangan. Menjadi cheerleader bagi dirimu sendiri berarti menjaga semangat dan menyemangati diri sendiri bahkan ketika orang lain meremehkan apa yang ingin kamu capai atau ketika kamu menghadapi permusuhan dan penolakan. Dengan menjadi cheerleader bagi diri sendiri, ini memberikan dirimu izin untuk tanpa malu dan tanpa ragu, untuk bisa peduli dengan apa yang ingin kamu capai. Daripada merasa bersalah atau malu tentang apa yang kamu lakukan dan tentang pendapat orang lain, kenapa tidak menggunakan sisa tenaga yang kamu punya untuk mendukung semua waktu dan upaya yang kamu lakukan untuk melakukan sesuatu yang luar biasa untuk hidup dan masa depanmu nanti.

Tapi, apa yang perlu kamu lakukan untuk menjadi cheerleader bagi diri sendiri dalam hidup? Semangat dan kesadaran itu tidak datang secara alami bagi banyak dari kita, dan inilah beberapa tips yang bisa dilakukan setiap hari untuk mulai membangun kepercayaan diri menjadi cheerleader bagi dirimu sendiri!

Ingatkan Dirimu, Kenapa Kamu Mencoba Mencapai Tujuan Tersebut

Meski pahit, Sobat OSC perlu tahu salah satu kebenaran dalah hidup, bahwa tidak ada yang peduli lebih dari dirimu sendiri tentang mimpi dan impianmu! Tidak ada yang akan mengerti lebih dari dirimu sendiri tentang kenapa kamu ingin mencapai tujuanmu. Kalau perlu tunukkan dan tulis tujuanmu di sebuah papan. Tetapkan daily reminder kapan dan dimana kamu inginkan. Sama seperti cheerleader yang meneriakkan untuk terus maju dan semangat sampai akhir, kamu juga perlu tahu apa tujuan akhir dan mengapa kamu mengingankan tujuan itu.

Rayakan Setiap Kemenangan Kecil, Tidak Peduli Seberapa Kecil Kelihatannya

Jika hal itu penting bagimu, maka itu penting! Jika kamu bisa menyelesaikan tugasmu, rayakan! Jika kamu berhasil bangun pagi dan menyelsaikan to do list, rayakan! Jika kamu tidak merayakan kemenanganmu sendiri, mengapa harus orang lain? Banggalah dengan pencapaian yang sudah kamu dapatkan!

Beri Dirimu Hadiah ketika Berhasil Mencapai Sesuatu

Ketika kamu meluangkan waktu dan upaya untuk mencapai sesuatu, maka jangan ragu untuk sesekali menghadiahi dirimu sendiri! Bisa berupa me time, marathon drama atau series seharian, makan makanan kesukaanmu, atau apapun yang kamu senangi. Tapi harus tetap sewajarnya, tidak berlebihan, dan jangan sampai malah boros yaa.

Carilah Orang Lain yang Dapat Memahami Apa yang Kamu Coba Capai

Salah satu cara terbaik untuk mendukung diri sendiri adalah dengan mecari jalan dukungan lain. satu cheerleader masih bisa mengesankan, tetapi dengan bergabung dengan cheerleader yang lain, mereka dapat menciptakan lebih banyak gebrakan. Carilah komunitas yang mencoba mencapai tujuan yang sama atau yang memiliki minnat yang sama denganmu. Ini tidak hanya membantu menjaga semangat, tetapi kamu juga dapat membantu menjadi cheerleader bagi orang lain.

Carilah Persetujuan Dari Dirimu Sendiri

Ini adalah salah satu cara terbaik untuk menadi cheerleader bagi dirimu sendiri dan menyelamatkan diri dari upaya orang lain untuk membuatmu tersandung. Sangat mudah untuk jatuh ke dalam perangkap mencari persetujuan dari orang lain. Apapun yang kamu lakukan, apakah kamu mengikuti jalanmu sendiri atau yang telah ditetapkan untukmu, seseorang akan selalu tidak setuju dengan pilihan yang kamu buat. Apa cara yang lebih baik untuk menjadi cheerleader bagi dirimu sendiri selain fokus melakukan apa yang kamu bisa untuk mencapai tujuanmu sendiri, kebahagiaan?

 

Menghidupkan semangat cheerleader dalam diri kita akan membantu kkita melihat peluang. Selain itu bisa membuat kita melihat dan berpikir lebih jernih, serta merangsang tindakan dan ketekunan dan memungkinkan kita tetap termotivasi untuk jangka waktu yang lebih lama. So, be your own cheerleader, take note of your own progress, your perseverance, and your inner strength. Be affirming and kind to yourself. Believe in yourself!-unknown.

Sobat OSC, mulai sekarang berhentilah menunggu orang lain merayakan kemenanganmu dan menyemangatimu saat kamu bekerja menuju tujuan itu. Be your own cheerleader, not just for others!

 

Semoga artikel kali ini bermanfaat!

Thank u for reading! See u!

  18 Views    Likes  

Tips Belajar Efektif Ala Elon Musk

previous post

Kenal Lebih Dekat Dengan Beasiswa OSC Medcom.id
Tips Belajar Efektif Ala Elon Musk

next post

Tips Belajar Efektif Ala Elon Musk

related posts