PATHWAY PENDIDIKAN GIZI : KETAHUI PENDIDIKAN GIZI PART 1

Halo sobat OSC! 

Untuk kalian yang sekarang masih kelas 12 SMA dan sedang mencari apa jurusan yang kira-kira cocok dengan kalian, di artikel ini akan dibahas tentang jurusan Gizi dan alur pendidikan di perguruan tinggi. 

 

Pertama, yang harus kalian ketahui adalah pendidikan gizi di perguruan tinggi dibagi menjadi pendidikan akademik dan pendidikan vokasi. Lalu, apa perbedaannya? 

 

Pendidikan akademik merupakan pendidikan tinggi program sarjana dan/atau program pascasarjana yang diarahkan pada penguasaan dan pengembangan cabang Ilmu Pengetahuan dan Teknologi. Pendidikan akademik ini meliputi S1, S2 dan S3. 

 

Sedangkan pendidikan vokasi adalah pendidikan tinggi program diploma yang menyiapkan mahasiswa untuk pekerjaan dengan keahlian terapan tertentu sampai program sarjana terapan dan dapat dikembangkan sampai program magister terapan dan program doktor terapan. Pendidikan vokasi ini meliputi D1, D2, D3, dan D4.

 

Setelah lulus SMA, kalian bisa mengambil Diploma 3 (D3) Gizi dengan masa pendidikan yang akan ditempuh selama 3 tahun. Setelah lulus D3, kalian akan mendapat gelar Ahli Madya Gizi (AMG/A.Md.Gz). Setelah lulus D3, jika kalian ingin melanjutkan pendidikan di bidang gizi lagi, lulusan D3 gizi bisa melanjutkan pendidikan D4 gizi atau S1 gizi dengan masa studi 1–2 tahun tergantung universitas yang dituju. Lulusan D4 gizi mendapat gelar Sarjana Terapan Gizi (SST/S.Tr.Gz). Sedangkan lulusan S1 gizi mendapat gelar Sarjana Gizi (S.Gz)

 

Namun, pendidikan awal jurusan gizi tidak harus dimulai dari D3. Kalian bisa langsung mengambil pendidikan D4 atau S1 setelah lulus SMA dengan masa studi yang akan ditempuh pendidikan D4 dan S1 selama 4 tahun. 

 

Setelah lulus D4 dan S1, jika ingin melanjutkan pendidikan di bidang gizi, kalian bisa mengambil S2 atau program profesi gizi. Untuk program profesi gizi bisa dilakukan setelah selesai pendidikan S2.

 

Jika kalian menempuh pendidikan S1 dan melanjutkan pendidikan S2, nantinya kalian akan mendapat gelar Magister Gizi (M.Gz/M.Gizi) setelah melalui masa studi selama 2 tahun. Sayangnya, beberapa universitas tidak menerima lulusan D4 untuk melanjutkan S2 di universitas tersebut. Dan jika kampus tersebut menerima lulusan D4 gizi, maka diwajibkan mengikuti matrikulasi. 

 

Nah, jika lulusan pendidikan D4 atau S1 melanjutkan ke pendidikan profesi, setelah lulus kalian akan mendapat gelar Register Dietisien (RD) di belakang gelar Sarjana Terapan Gizi atau Sarjana Gizi. Masa studi program profesi yaitu selama 1 tahun. 

 

Nah, bagaimana Sobat OSC? Cukup menarik bukan jika kalian masuk ke jurusan Gizi?

  1950 Views    Likes  

Tips Belajar Efektif Ala Elon Musk

previous post

Kenal Lebih Dekat Dengan Beasiswa OSC Medcom.id
Tips Belajar Efektif Ala Elon Musk

next post

Tips Belajar Efektif Ala Elon Musk

related posts