Suka ikut-ikutan tren terkini? Yuk, kenali The Bandwagon Effect

Hallo teman teman OSC, apa kabar nii?? Kali ini saya akan berbagi sedikit ilmu tentang Istilah The Bandwagon Effect. Nah, Apakah kamu salah satunya?

Teman-teman tahu gak sih apa itu The Bandwagon Effect?

Efek bandwagon atau efek ikut-ikutan adalah sebuah fenomena psikologis di mana orang-orang memiliki kecenderungan untuk mengikuti suatu tren yang sedang terjadi. Mulai dari gaya hidup,konten di media sosial, cara berbicara, tren hiburan, atau sikap tertentu hanya karena semua orang melakukannya. Dan semakin banyak orang yang mengadopsi tren tertentu, maka semakin besar kemungkinan orang lain jadi ikut-ikutan

Psikolog menyatakan bahwa efek bandwagon ini merupakan bagian dari bias kognitif yang dialami banyak orang secara bersamaan. Bias kognitif ini merupakan pemikiran dipengaruhi karena sesuatu tersebut dilakukan oleh orang banyak

Apa sih contoh dari perilaku efek bandwagon?

Nah, salah satu contoh dari istilah efek bandwagon yaitu musik, semakin banyak orang yang mendengar musik tertentu, maka musik tersebut menjadi tren. Angka pengguna sosial media juga semakin tinggi setiap harinya, bahkan sosial media baru yang terus berkembang juga semakin diminati.

Mengapa efek bandwagon ini bisa terjadi?

Efek bandwagon bisa terjadi karena orang-orang dipengaruhi oleh tekanan yang bisa mempengaruhi berbagai aspek dalam kehidupan manusia, salah satunya yaitu perilaku manusia. Tidak hanya itu saja, efek bandwagon ini juga sering terjadi karena kita cenderung ingin menjadi sama seperti banyak orang. Kecenderungan manusia adalah ingin diakui. Itulah sebabnya kita cenderung nyaman jika orang lain melihat dan mengakui kita dalam sebuah kelompok sosial sehingga kita merasa semakin diterima dengan menjadi sama dengan orang lain.

Apakah fenomena dari efek bandwagon ini bisa berbahaya?

Ya, tentu saja bisa! Kita tidak lagi mempertimbangkan logika dan kebenaran sehingga hidup kita hanya ikut-ikutan saja. Apabila kita sudah dipengaruhi untuk melakukan sesuatu yang tidak benar, dengan tidak ada keyakinan dan kontrol dari diri sendiri maka kita akan mudah terikut dengan arus zaman.

Oleh karena itu, kita harus bisa lebih bijak dalam menilai dan mengambil keputusan dengan berpikir serta bertindak secara rasional sebelum benar-benar mengikuti suatu tren.Tidak lupa untuk mengingatkan diri sendiri bahwa pada akhirnya, kita akan bertanggung jawab atas keputusan apapun yang kita ambil, bahkan jika keputusan itu didorong oleh efek ikut-ikutan atau jenis pengaruh sosial lainnya.

Sumber : https://id.wikipedia.org/wiki/Efek_bandwagon

  390 Views    Likes  

PERBEDAAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MODEL KOLB DAN MODEL GROUP INVESTIGATION

previous post

Pelantikan Bantara Pramuka: Membangun Generasi Berkarakter
PERBEDAAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MODEL KOLB DAN MODEL GROUP INVESTIGATION

next post

PERBEDAAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MODEL KOLB DAN MODEL GROUP INVESTIGATION

related posts