MENGENAL BUAH CEMPEDAK, BUAH UNIK ASLI INDONESIA

Hai…hai sobat OSC? Gimana kabarnya nih? saya harap baik-baik saja yah sobat OSC dimanapun berada J

Kali ini kita akan membahas tentang buah cempedak, ada yang tau tentang buah ini? mirip nangka bukan? daripada penasaran, yuk simak artikel ini :v sebelumnya jangan lupa dilike yah teman-teman hehehe :)

Cempedak adalah salah satu buah asli asal Indonesia yang cukup terkenal luas dikalangan masyarakat. Buah  ini mirip dengan buah nangka, mengapa? Karena cempedak masih satu family sama buah nangka, buah ini memiliki bau yang sangat menusuk seperti buah durian. ada beberapa sebutan untuk cempedak diantaranya campadak, cempeda. Di beberapa daerah di Indonesia, disebut dengan beberapa nama lokal seperti nangka beurit (Sunda), nongko cino (Jawa), cubadak hutan (Minangkabau), tiwadak (Banjar). Sedangkan dalam bahasa Inggris, cempedak dikenal sebagai Chempedak atau Champedak.

Cempedak memiliki nama latin Artocarpus integer (Thunb.) Merr. juga merupakan tumbuhan buah dari family moraceae . Buah Cempedak berbentuk bulat panjang , berwarna kehijauan , kekuningan hingga kecoklatan. kulit cempedak tidak setebal kulit nangka, namun buah ini memiliki tekstur yang kasar tetapi tidak sekasar buah nangka. Daging buahnya tipis dan lebih berserat dibandingkan buah nangka warnanya daging buahnya lebih kuning pekat. sama seperti buah nangka, biji cempedak juga bisa dimakan setelah direbus.

Pohon cempedak tumbuh baik disekitar dataran rendah dengan ketinggian 1000 mdpl. Cempedak banyak ditemukan didaerah Sumatra, jawa, Sulawesi, papua, khususnya dikalimantan yang konon katanya buah ini asli dari Kalimantan loh guys :) mana nih orang kalimantan? hehehehe . Buah Cempedak dapat diolah menjadi berbagai macam olahan makanan, bahkan bisa dimakan secara langsung bila sudah matang.

Olahan Buah cempedak antara lain, selai, cempedak goreng (keripik), serta campuran kolak. Kandungan  pada buah cempedak sangatlah beragam nutrisi yaitu Vitamin A, Vitamin C, Enzim, Bioflavanoid, dan Ascobic Acid. Cempedak memiliki beberapa manfaat yang baik untuk kesehatan diantaranya :

Menjaga kesehatan pencernaan

Buah cempedak mengandung serat yang tinggi , yang dapat membantu memperlancar sistem pencernaan, karena itu dengan mengonsumsi buah ini secara teratur dan sesuai kebutuhan dapat membantu menjaga organ pencernaan agar dapat berfungsi dengan baik, serta terbebas dari sembelit.

Menjaga kesehatan tulang dan gigi

Cempedak mengandung kalium dan fosfor yang berperan penting dalam kesehatan tulang dan gigi.

Menjaga Kesehatan Mata

Khasiat buah cempedak untuk mata didasari karena kandungan vitamin A pada buah ini yang cukup tinggi. dengan mengonsumsi cempedak secara teratur dan sesuai kebutuhan dapat meningkatkan kesehatan mata.

Menurunkan kadar kolesterol

Cempedak juga mengandung vitamin C yang tinggi sehingga dapat dipercaya dapat mengurangi beberapa faktor resiko penyebab naiknya kadar kolesterol dan darah tinggi. Selain itu, kandungan vitamin C-nya juga dapat mengurangi kolesterol jahat dan membantu kolesterol baik untuk mengalir secara lancar pada waktu yang bersamaan.

Meningkatkan daya tahan tubuh

Khasiat cempedak yang selanjutnya yaitu dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh. yang dimana buah ini mengandung beberapa senyawa yang dapat membantu melawan virus dan bakteri.

sebenarnya masih banyak lagi manfaat buah cempedak yang sangat baik untuk kesehatan tubuh kita, namun aku hanya mengambil beberapa manfaat yang menurut aku mudah dimengerti oleh semua orang. Selain itu sobat OSC, Jika terlalu banyak mengonsumsi buah cempedak bisa memiliki beberapa efek samping yaitu  mengandung Ascobic Acid disarankan untuk  tidak dikonsumsi dengan jumlah yang berlebihan karena dapat membuat gas di dalam lambung. Khususnya untuk penderita sakit Maag, buah ini dapat memicu penyakit tersebut kumat.

kita tidak dilarang untuk memakan buah, apalagi pada dasarnya buah memiliki banyak kandungan yang baik untuk kesehatan kita, alangkah baiknya jika kita mengonsumsi buah sesuai porsi dan kebutuhan tubuh kita.

            sekian dari artikel saya, semoga bermanfaat yah teman-teman :) Don’t forget to keep health and stay safe

 

           

  12873 Views    Likes  

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

previous post

Jadi Mahasiswa Aktif : Tips Sukses di Perkuliahan
SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

next post

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

related posts