Hallo sobat OSC!
Disini aku mau sedikit cerita pengalamanku ketika diminta jadi master of ceremony atau pembawa acara dadakan di kampus nih. Mungkin sobat osc juga ada yang pernah ngalamin Ketika diminta jadi master of ceremony dadakan. Bagaimana sih tips dan triknya agar ketika jadi master of ceremony sobat OSC tetap siap, meskipun terbilang mepet untuk persiapan.
Oke sobat OSC jadi ada beberapa hal yang harus disiapkan, meskipun waktunya tidak cukup, simak tips berikut ini.
1. Percaya diri
Terkadang tuntutan lingkungan atau karena adanya event organisasi mungkin kamu pernah ditunjuk untuk menjadi master of ceremony walaupun sebeneranya kamu belum pernah sama sekali atau pun pernah tapi jam terbang yang sedikit, kemungkinan sobat OSC akan gugup ketika diminta jadi master of ceremony dadakan. Nah, yang harus sobat OSC lakukan adalah percaya diri , karena menjadi pembawa acara sobat osc akan menjadi sorotan utama dalam keberlangsungan acara, jadi berusahalah untuk yakin dengan kemampuan, tanamkanlah pikiran yang positif semisal aku terkadang berpikir acara ini tidak akan berjalan jika tanpa seorang master of ceremony, jadi jangan takut salah, dan tetap fokus.
2. Memahami acara
Sangat penting juga nih buat sobat osc untuk memahami acara yang akan di selenggarakan, maka dari itu sobat osc harus memastikan kepada panitia semisal waktu, tempat, tema acara, dan tamu undangan yang datang. Sobat osc juga harus bisa improvisasi, karena terkadang apa yang kita pahami sesuai rundown terkadang berbeda ketika acara berlangsung, maka dari itu sobat osc harus mudah beradaptasi dengan kegiatan acara, karena akan banyak sekali kejadian yang tidak terduga yang mengharuskan sobat osc menyesuaikannya.
3. Pembawaan Diri
Pembawaan diri ini bisa meliputi Body language, fashion, dan literatur. Body language adalah komunikasi tubuh, tentunya setiap gerakan yang di bawakan pembawa acara harus memberikan arti mulai dari isyarat, ekspresi wajah dan pandangan mata. Nah tentunya kita harus memiliki pembawaan diri yang menarik, jangan sampai ketika kita berbicara tanpa gerakan atau ekspresi tentunya itu akan terlihat kaku dan membosankan audiens.
Fashion, penampilan seorang master of ceremony harus terlihat berbeda, sebagai sorotan utama harus terlihat nyentrik karena memang penampilan yang menarik akan membuat audiens tertarik. Dalam fashion juga bukan hanya sekedar penampilan tapi sikap yang sopan, santun, dan harus terlihat murah senyum. Jangan sampai sobat OSC membuat audiens bosan karena penampilan dan sikap yang kurang enak dilihat. Dan aku saranin juga sesekali untuk bisa mengajak audiens atau mengajak mengobrol agar acara bisa berjalan interaktif. Namun itu juga hanya di beberapa sesi tertentu tergantung apakah acara yang kita bawakan itu formal atau non formal.
Literatur, menjadi pembawa master of ceremony setidaknya bisa menempatkan pemilihan kata yang baik sehingga pembicaraan yang sobat OSC sampaikan bisa dimengerti audiens, bukan hanya itu pemilihan kata juga sangat penting agar apa yang kita sampaikan tidak menyinggung. Dan saran juga mencatat kalimat-kalimat yang penting atau poin tertentu yang bisa dijadikan sebagai antisipasi jika sobat OSC lupa.
4. Latihan
Sebelum tampil sempatkanlah untuk berlatih, agar meminimalisir kesalahan yang terjadi saat tampil dipanggung. Aku sarankan juga untuk gladi di tempat agar sobat OSC bisa menguasai panggung dengan baik jika itu juga memungkinkan.
Oke sobat OSC, itu saja artikel dari aku semoga bermanfaat.
Sumber Artikel: Tanzil Ilham
previous post
Jadi Mahasiswa Aktif : Tips Sukses di Perkuliahan