TIPS UNTUK MAHASISWA SAAT MENGHUBUNGI DOSEN

Menghubungi dosen menjadi kebutuhan tersendiri bagi mahasiswa. Terutama untuk kebutuhan bimbingan skripsi ataupun permasalahan nilai dan absensi.

Macam – macam media sosial mengakibatkan komunikasi dengan dosen menjadi lebih mudah, namun terdapat beberapa etika yang wajib diingat saat hendak menghubungi dosen. Apa saja yaa? Yuk simak hal-hal berikut ini.  

Sederhanaya, ada beberapa hal yang harus kita ketahui sebelum menghubungi dosen, yaitu :

1. Waktu menghubungi

Salah satu hal yang harus diperhatikan saat menghubungi dosen adalah waktu. pastikan kamu menghubungi hanya pada hari dan jam kerja. Kenapa? Karena menghubungi diluar jam kerja akan membuat kamu dipandang “mengganggu” free time para dosen. Jadi, perhatikan waktu.  

2. Cara menghubungi

Tidak semua dosen nyaman untuk dihubungi melalui telfon, terlebih lagi jika saat itu mereka sedang memiliki kehiatan tertentu. Maka sudah pasti telfon kita akan mengganggu kegiatan mereka. Jadi, hubungi melalui text (wa atau sms) terlebih dahulu sebelum menelpon ya sobat.

3. Penggunaan bahasa dan kata sapaan/kata ganti

Pastikan kata yang kamu gunakan selama menghubungi dosen adalah bahasa yang baku dan formal. Jangan ada kata ok, otw, kpn, yg, dan singkatan lain yang biasa kamu gunakan saat menghubungi teman. Selain dosen berpotensi tidak tahu, itu juga dinilai tidak sopan.

tips : Hanya gunakan kata “saya” untuk menyebut diri kamu sendiri. Penggunaan kata saya bersifat universal dan formal.  

4. Struktur kalimat Dalam menghubungi dosen juga kita harus memperhatikan struktur kalimat yang digunakan supaya dapat mereka pahami dengan mudah. Seperti contoh :  

A. Ucapan salam

Biasakan mengawali chat dengan sopan seperti “selamat pagi bapak/ibu. Awalan salam menjadi impresi pertama mereka saat baca chat kita. Jadi, ini adalah hal kecil yang berdampak besar pada hubungan kalian.  Kalian juga boleh menambahkan “mohon maaf sebelumnya mengganggu” atau “mohon izin sebelumnya” dsb, tapi hal ini bersifat situasional dan tidak selalu harus begini.

B. Perkenalan

Setelah salam jangan lupa sebutkan nama lengkap + identitas jelas kamu di kampus, seperti contoh : “perkenalkan, nama saya Anisa Raura, NIM 5130020002 mahasiswa ibu pada mata kulaih xxxx kelas xxx”  

C. Isi

Untuk isi, pastikan kalimat pertama kamu menjabarkan secara utuh apa masalah atau hal yang mau kamu diskusikan. Misalnya soal waktu uts : “sehubungan dengan telah memasuki masa UTS ibu. Saya izin bertanya kapan waktu pelaksasnaan uts untuk mata kuliah ini?” Singkat, padat, dan jelas.  

D. Penutup

Setelah menyampaikan poin yang ingin kamu sampaikan, jangan lupa tambahkan kata penutup untuk menunjukkan penghargaan terhadap lawan bicara kita. Misal, “demikian pesan ini saya sampaikan agar sekiranya mendapat kepastian mengenai jadwal uts, terimakasih”    

 

Itulah beberapa tips untuk menghubungi dosen secara sopan. Jadi, perhatikan baik baik ya sobat!

  214 Views    Likes  

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

previous post

Jadi Mahasiswa Aktif : Tips Sukses di Perkuliahan
SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

next post

SOFT SKILL YANG HARUS KAMU MILIKI!!!

related posts